6 Keuntungan Fitur Tokopedia Marketing Solutions, Solusi Pelaku Bisnis di Indonesia

Berita327 Dilihat

Inovasi Tokopedia yang satu ini patut diacungi jempol. 6 keuntungan fitur Tokopedia Marketing Solutions, solusi pelaku bisnis di Indonesia.

Sebagai leading sector dalam bidang Ecommerce, inovasi Tokopedia selalu menjadi hal yang ditunggu oleh para pengguna dan investor.

Tokopedia Marketing Solutions hadir untuk mempermudah kinerja mitra strategis, khususnya pelaku bisnis di Indonesia dari berbagai skala.

Fitur ini akan membantu para pelaku usaha untuk memaksimalkan potensi platform Ecommerce dalam strategi pemasaran para pelapak di Tokopedia.

Mengutip dari pernyataan Edwin Cahyadi, VP of Marketing Solutions Tokopedia, Tokopedia Marketing Solutions merupakan solusi pemasaran menyeluruh dari Tokopedia.

Fitur ini ditujukan untuk membantu pelaku bisnis mencapai tujuan promosi dan menghasilkan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.

6 Keuntungan Tokopedia Marketing Solutions

Ada beberapa keuntungan yang bisa didapat oleh para pelapak melalui Tokopedia Marketing Solutions.

1. Jangkauan Lebih Luas

Paling utama adalah kemampuan fitur ini untuk mengantarkan sebuah produk agar dikenal lebih banyak pengguna Tokopedia yang tersebar di 99% kecamatan.

Kemudian kehadiran sebuah produk di seluruh consumer purchase journey mulai dari saat konsumen mengeksplor halaman utama Tokopedia, mencari produk, ataupun dari media sosial Tokopedia. 

2. Penargetan Iklan

Tokopedia Marketing Solutions bisa dimanfaatkan oleh para pelaku bisnis untuk mengatur target iklan kepada profil konsumen yang tepat.

Penargetan ini berdasarkan data konsumen yang digunakan sesuai dengan regulasi serta prinsip keamanan dan perlindungan data pribadi.

3. Marketing Dengan Bantuan Kecerdasan Buatan

Selanjutnya ada fitur always-on-marketing yang menawarkan kemudahan dalam membuat, mengelola, dan memaksimalkan iklan dengan teknologi kecerdasan buatan dari Tokopedia.

Ini akan meringankan beban kerja para pelaku bisnis, sehingga mereka bisa lebih fokus mengembangkan usahanya.

4. Pilihan Kanal Promosi

Tokopedia Marketing Solutions memanjakan pelaku bisnis di Indonesia dengan menyediakan aneka pilihan kanal promosi untuk mengembangkan bisnis.

Utamanya adalah dengan promosi di halaman utama Tokopedia, menggunakan fitur beriklan ‘TopAds’ agar produk tampil teratas di halame-commercean pencarian, dan beriklan di fitur Pencarian.

Kanal promosi lainnya juga bisa muncul pada fitur iklan di halaman Notifikasi dan Pesan, yang mencakup beberapa pilihan seperti:

  • Broadcast Chat (untuk mempromosikan produk langsung di inbox/kotak masuk pengguna)
  • Push Notifications (penjual bisa mengirim pesan promosi untuk mengarahkan calon pembeli ke halaman toko)
  • Notification Center (promosi akan muncul di halaman notifikasi pengguna)

6. Iklan Pada Pop-up Game

Bahkan iklan Anda bisa muncul dalam sebuah menu pop-up dalam game interaktif seperti Tap Tap Kotak dengan hadiah kupon atau cashback.

Tidak hanya itu, produk Anda juga bisa muncul pada tayangan di kanal streaming Tokopedia Play, serta memaksimalkan media sosialnya menggunakan Collaborative Ads bersama Tokopedia.

Baca juga: Ini 5 Start-up Yang PHK Banyak Karyawan Pada 2022

Tokopedia Marketing Solutions Tingkatkan Pesanan Hingga 100%

Dengan fitur pilihan iklan pada banyak kanal, Tokopedia berhasil meningkatkan nilai investasi iklan sebesar 17 kali lipat.

tokopedia market solutions

Para pelaku bisnis juga merasakan dampak positif dari iklan yang muncul di banyak tempat, terbukti dengan salah satu brand fesyen ternama mendapatkan peningkatan 100% pada rata-rata jumlah pesanan.

Bahkan untuk produk makanan dan minuman, peningkatannya bisa sebesar 156% hingga 279% pada rata-rata jumlah pesanan.

Ini sebuah pertanda baik dan dengan segera Tokopedia Marketing Solutions akan ditingkatkan untuk beragam skala dan kategori bisnis.

Ini sangat bermanfaat untuk mengakselerasi performa bisnis mereka di Tokopedia guna membantu pemulihan ekonomi nasional lewat pemanfaatan kanal digital.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *