9 Buku Keuangan Keren, Bikin Kita Makin Melek Finansial!

Keuangan728 Dilihat

Mencari rekomendasi buku untuk mengatur keuangan pribadi? Beberapa buku berikut adalah literasi yang banyak di gunakan dan populer untuk menambah wawasan kita agar lebih sadar secara finansial.

Semakin berkembangnya zaman, kita makin mudah mengakses informasi. Tidak seperti dulu, banyak sekali generasi tua yang kurang. Tapi nyatanya ancaman keuangan tetap saja mengintai. Bahkan lebih bahaya jika kita tidak segera berbenah diri dan mulai memperbaiki kondisi keuangan pribadi kita sendiri.

Bagaimana tidak, mudahnya mengajukan pinjaman online seperti PayLater atau KTA online membuat “berhutang” terlihat semakin biasa. Belum lagi gaya hidup ngopi di cafe yang kini banyak di gandrungi, jajan di aplikasi pesar antar, ah banyak sekali!

Masalahnya, jika hal ini tidak di imbangi dengan kontrol yang di dasarkan pada ilmu maka resiko terlilit hutangpun akan tinggi.

Sebagai generasi muda, tentu kita ingin lebih baik secara keuangan dibanding generasi sebelumnya. Nah ini dia beberapa rekomendasi buku keuangan yang bisa memotivasi dan juga memberikan wawasan supaya pengelolaan personal finance kita bisa lebih baik!

1. Psychology of Money

buku keuangan Psychology of Money
Sumber gambar : unsplash.com/ Morgan Housel

Rekomendasi buku keuangan yang pertama adalah Psychology of Money dari Morgan Houssel. Apakah Anda pernah mendengar tentang buku ini?

Buku Psychology of Money banyak di bicarakan oleh content creator yang bergelut di bidang bisnis dan investasi.

Umumnya orang-orang berinvestasi berdasarkan angka-angka saja. Tapi uniknya, buku ini mengajarkan kita untuk berinvestasi bukan hanya berdasarkan alasan logis tapi masuk akal karena kita adalah manusia. Bukan robot.

Jadi karena kita adalah manusia, maka keputusan-keputusan yang di ambil terkait keuangan akan di pengaruhi oleh pengalaman rugi dan berhasil, nilai-nilai yang di anut, latar belakang keluarga dll. Semua itu ternyata sangat berpengaruh.

Contohnya, kita lahir di dalam keluarga menengah yang konservatif yang terbiasa berinvestasi dengan emas, tanah, atau kontrakan. Lalu kita melihat orang-orang yang berinvestasi di saham atau bitcoin itu adalah orang-orang yang lebih “gila”. Padahal bisa jadi tidak begitu.

Hal lainnya yang bisa di pelajari dari buku ini adalah kenyataan bahwa kebahagiaan itu bisa di beli dengan uang. Karena kesamaan umum akan kebahagiaan adalah memegang kontrol atas hidupnya. Oleh karena itu uang bisa membelinya.

Baca juga, Belajar Mindset Orang Kaya Dari The Psychology of Money

2. Make It Happen

Make It Happen adalah buku keuangan dalam negeri yang di tulis oleh financial planner sekaligus CEO Zap Finance yakni Prita Ghozi. Dalam buku ini akan di bahas pengelolaan keuangan dalam keluarga. Jadi jika Anda sudah atau akan berkeluarga, coba masukan buku Make It Happen dalam list Anda.

Pada bagian bab awal kita akan di ajak untuk mengkomunikasikan secara sehat mengenai masalah keuangan pada pasangan. Mungkin banyak orang yang belum dengan ini, tapi komunikasi memang menjadi gerbang utamanya.

Kita juga akan di ajak untuk menyadari kembali apakah keuangan kita sudah sehat ataukah belum, sudahkah menerapkan good money habit, hingga cara membuat rencana keuangan.

Jika Anda masih awam soal investasi, dalam buku Make It Happen juga akan di bahas berbagai instrumen keuangan yang bisa Anda pilih dengan cara penyampaian dan ilustrasi yang mudah dimengerti.

3. Rich Dad Poor Dad

buku rich dad poor dad
Sumber gambar : unsplash.com/ Arun Prakash

Ada yang pernah bertanya tentang fenomena, “Kenapa orang kaya makin kaya dan yang miskin makin miskin? Buku ini cocok untuk menjawab fenomena tersebut, judulnya Rich Dad Poor Dad karya Robert T Kiyosaki. Apa yang ada di dalamnya bisa tergolong sebagai bacaan yang timeless (tidak lekang oleh waktu) karena sangat berharga seumur hidup kita.

Buku ini menjelaskan berbagai hal yang berpengaruh di kedua gap tersebut. Namun salah satu yang di tekankan di buku ini adalah soal pendidikan tentang uang. Bagi Anda yang ingin mulai memperbaiki kondisi keuangan pribadi, buku ini mengajarkan bagaimana caranya kita tidak bekerja untuk uang namun sebaliknya.

Jadi jika Anda berpikir bahwa orang akan bekerja untuk uang sampai tua, maka buku ini tidak demikian. Anda akan ditunjukan bahwa kita bisa menghasilkan dan menumbuhkan uang dengan waktu serta tenaga yang lebih sedikit. Bagaimana caranya? Ayo coba baca buku keuangan keren yang satu ini.

4. Broke Millenial

Merasa menjadi bagian dari generasi milenial? Masih buta soal mengatur keuangan pribadi?

Anda wajib membaca buku Broke Millenial : Stop Scrapping By and Get Your Financial Life Together karya Erin Lowry. Tulisan karya Erin Lowry ini memang di tujukan untuk Anda yang masih berusia 20 sampai 30an untuk membuat lebih melek lagi soal keuangan.

Buku ini akan mengajarkan kita agar kita tidak terjebak dalam jeratan hutang dan mulai membuat anggaran dengan cara yang cerdas namun menyenangkan. Ada berbagai cara untuk mengatur keuangan sesuai kondisi. Cocok sekali dibaca untuk para pemula.

5. Untuk Indonesia yang Kuat

buku keuangan keluarga Untuk Indonesia yang Kuat
Sumber gambar : Perpustakaan Riset Badan Pemeriksa Keuangan RI

Satu lagi, buku keuangan lokal yang keren dan wajib di baca judulnya Untuk Indonesia yang Kuat karya Ligwina Hananto yang merupakan founder dari QM Financial. Buku ini merupakan best seller yang sudah di cetak berulang kali. Apa saja yang ada dalamnya?

Pada bagian cover Anda bisa melihat judul Untuk Indonesia yang Kuat: 100 Langkah Untuk Tidak Miskin. Uniknya pada bagian belakang, Anda akan mendapati 100 checklist untuk tidak miskin. Ini akan membantu kita untuk menyadari kembali langkah-langkah keuangan yang sudah dan belum kita lakukan untuk terbebas dari kemiskinan.

Kembali ke pembahasan awal, di buku ini Mbak Ligwina menekankan tentang pentingnya Self Awareness bagi kalangan ekonomi menengah. Sebab seringnya, sebagai masyarakat ekonomi menengah (berdaya), kita sering tidak sadar akan privillege yang justru seharusnya mampu di manfaatkan untuk membantu pertumbuhan ekonomi negara.

Oleh karena itu, bagi orang-orang yang berada dalam golongan ekonomi menengah sangat perlu melakukan pengelolaan keuangan agar bisa naik kelas. Jangan sampai justru sebaliknya. Di dalam buku Untuk Indonesia kuat juga Anda akan di ajarkan untuk produktif dan berinvestasi, memiliki catatatn kredit yang baik, memiliki dana darurat serta proteksi.

6. Thinking Fast and Slow

Rekomendasi buku keuangan selanjutnya berjudul Thinking Fas and Slow karya Daniel Kahneman. Sebenarnya buku ini tidak spesifik membicarakan tentang keuangan, namun isinya berkaitan dengan cara kita berpikir dan mengambil keputusan. Untuk masalah keuangan dan investasi, pembahasan dalam buku Thinking Fast and Slow ini akan sangat berguna sekali.

Kita akan di kenalkan dengan yang namanya cognitive bias. Contohnya dalam konteks personal finance, seringkali terdapat bias-bias saat memutuskan pembelian atau investasi. Banyak sekali kasus penipuan berkedok investasi hanya karena menganggap bahwa yang merekomendasikan adalah seorang expert. Nah, mempelajari cognitive bias bisa menghindarkan kita dari hal seperti ini.

7. Dollars and Sense

Dollars and Sense

Selain Psychology of Money buku lainnya yang berhubungan dengan kebiasaan dalam manusia dalam menggunakan uang adalah Dollars and Sense dari Dan Arierly dan Jeff Kreisler. Nah, apa saja yang menjadi titik tekan dalam buku ini?

Buku yang berjudul Dollars and Sense ini akan membawa kita untuk menyadari kembali kebiasaan kita dalam menggunakan uang. Banyak orang yang selama ini merasa sudah pandai dalam mengelola uang padahal kebanyakan waktunya digunakan untuk mengambil keputusan keuangan berdasarkan perasaan saja dibandingkan dengan pikiran.

Beberapa hal yang cukup bisa menampar kita adalah pembahasan tentang opportunity cost dan juga mudahnya kita tergoda akan diskon. Opportunity cost membicarakan biaya yang harus di tanggung saat kita memutuskan mengambil suatu pilihan di banding pilihan yang lain. Sedangkan mengenai diskon, seringkali kita terjebak diskon untuk tujuan berhemat padahal kenyataannya justru sebaliknya.

Kita memang tidak bisa 100% menjadi rasional. Namun dengan kesadaran kita akan tendensi-tendensi dalam keuangan, setidaknya kita akan punya rem untuk memilih mana yang perlu di beli dan tidak.

8. The Science of Getting Rich

Dari judulnya saja, kita pasti berpersepsi bahwa buku The Science of Getting Rich adalah buku yang cukup berat untuk di baca. Tapi jika Anda ingin memahami bagaimana menggunakan kemampuan pikiran dan kemauan dalam mencapai kekayaan, maka buku yang satu ini akan cocok untuk Anda.

Buku karya Wallace D Wattles ini mengungkap bahwa pikiran adalah sumber kekuatan besar yang bisa mendatangkan kekayaan di dunia nyata. Tentunya memang ada faktor lain yang bisa membuat kita kaya, namun komponen pikiran adalah langkah awal yang sangat fundamental. Sehingga kita harus mengarahkan pikiran menuju kekayaan dan mempercayainya.

9. Steve Jobs

Buku biografi Steve Jobs
Sumber gambar : unsplash.com/ Md Mahdi

Terakhir, ada buku yang berguna sekali untuk Anda yang ingin maju dan terus berkembang. Buku ini sebenarnya bukanlah buku keuangan, melainkan buku biografi Steve Jobs. Siapa sih yang tidak tahu sang creator Apple?

Nah kenapa buku ini masuk dalam daftar rekomendasi? Memang buku biografi lengkap dari A sampai Z tentang Steve Jobs yang di tulis oleh Walter Isaacson ini tidak akan secara langsung membicarakan keuangan. Namun dengan membacanya, membuat kita bisa belajar banyak hal dari kisah sukses dan kegagalan seorang master teknologi dunia.

Beberapa diantaranya adalah tentang pentingnya berinovasi dan memiliki semangat menjadi unggul. Karena memang Steve Jobs seinovatif dan seunggul itu dalam menciptakan teknologi. Anda mungkin bisa melihatnya dengan memperhatikan detail produk-produk dari Apple.

Selain itu, kita juga bisa mempelajari karakter-karakter baik dari Steve Jobs yang membawanya pada kesuksesan. Pelajaran berharga ini tentunya bisa menjadi poin penting dimanapun bidang karir Anda berada.

Baca juga, 7 Pola Pikir/ Mindset CEO Sukses yang Membuat Bisnis Berkembang Pesat

Penutup

Bagaimana, sudah mulai memilih buku keuangan yang ingin Anda baca akhir pekan ini? Membiasakan diri untuk mengisi otak dengan asupan literasi keuangan yang berkualitas adalah investasi yang sangat menjanjikan. Karena dengan hal tersebut, kita bisa semakin kaya baik secara mental maupun praktiknya.

Ada banyak sekali literasi keuangan yang bisa Anda akses dengan mudah secara digital. Namun tidak ada salahnya jika Anda juga membaca buku-buku keuangan yang bisa mengungkap pertanyaan dan memberikan pencerahan lebih dalam. Semoga informasi rekomendasi buku keuangan diatas bermanfaat untuk Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *