Berniat Ajukan KUR, Berbeda dari 2022, Ini Perkiraan Besaran Bunga KUR 2023 dan Jangka Angsuran

Bisnis792 Dilihat

FOLDERBISNIS – Sebagian orang menunggu pembukaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) tahun 2023. Hanya saja bagi yang mengajukan KUR untuk kredit mikro 2023, tahun ini ada yang berbeda dari tahun 2022 lalu terutama terkait besarnya bunga KUR 2023.

Setiap tahun pemerintah mendorong UMKM pelalui pembiayaan KUR. Langkah tersebut agar UMKM bisa semakin tumbuh. Melalui KUR ini pelaku UMKM bisa mengakses permodalan dengan bunga rendah.

Jika tahun 2022 lalu besarnya bunga untuk KUR sebesar 6 persen pada KUR tahun 2023 besarnya bunga berbeda-beda. Penerapan bunga KUR yang berbeda ini melihat berapa kali calon debitur telah mengakses permodalan dari KUR.

Tahun 2023 ini pelaku UMKM baik individu maupun pelaku usaha yang sudah berbadan usaha bisa mengakses KUR baik skala super mikro maupun KUR Mikro.

BACA JUGA : TERBARU! Tabel Angsuran KUR BRI 2023, Bunga Rendah Angsuran Murah

Melansir website https://www.ekon.go.id/ pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian telah mengundangkan pedoman tentang KUR

Berapa Perkiraan Besaran Bunga KUR 2023

Hingga saat ini baru BSI yang sudah meluncurkan program KUR tahun 2023. Adapun untuk perkiraan besaran bunga KUR 2023 dari berbagai bank konvensional seperti KUR BRI, KUR Mandiri, KUR BNI, KUR Bank Jateng, KUR Bank Jatim sebagai berikut:

1. KUR Mikro, Besarnya Bunga dan Jangka Angsuran

  • KUR Mikro ini akan memiliki nilai plafond pinjaman lebih dari Rp 10.000.000 hingga Rp 100.000.000.
  • Jangka waktu angsurannya ada 2, yaitu angsuran hingga 3 tahun bagi kredit modal kerja dan 5 tahun bagi pelaku UMKM yang mengajukan kredit investasi
  • Adapun besaran bunga untuk KUR mikro tahun 2023 ini berbeda dibandingkan tahun 2022 lalu. Pelaku usaha mikro, kecil yang baru pertama kali mengajukan pinjaman akan dikenai bunga 6 persen, jika meminjam KUR yang kedua kali bunganya 7 persen, ketiga kali 8 persen dan yang keempat kali 9 persen.

2. KUR Kecil, Besarnya Bunga dan Jangka Angsuran

  • KUR Mikro ini akan memiliki nilai plafond pinjaman lebih dari Rp 100.000.00 hingga Rp 500.000.000.
  • Jangka waktu angsuran untuk KUR Kecil ini juga ada 2 namun waktunya lebih lama. Yaitu jangka waktu hingga 4 tahun untuk modal kerja dan 5 tahun bagi pelaku UMKM yang mengajukan kredit investasi
  • Besaran bunga untuk KUR kecil tahun 2023 ini juga diberlakukan berjenjang, berbeda dibandingkan tahun 2022 lalu. Pelaku usaha mikro, kecil yang baru pertama kali mengajukan pinjaman KUR Kecil akan dikenai bunga 6 persen, jika meminjam KUR yang kedua kali bunganya 7 persen, ketiga kali 8 persen dan yang keempat kali 9 persen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *