10 Tips Agar Berbisnis Menjadi Menyenangkan

Bisnis536 Dilihat

Banyak orang bertanya bagaimana bisa menjalankan bisnis dengan senang hati? Simak 10 tips agar bisnis menjadi menyenangkan bagi Anda.

Seperti yang diketahui bersama, bisnis yang besar dibangun dengan perjalanan yang berliku serta penuh dengan tantangan.

Maka, tak heran banyak orang yang berhenti ditengah jalan karena bisnis yang dijalani tidak seindah yang dibayangkan.

Setiap pengusaha sejatinya harus bekerja lebih alam dibandingkan pegawai. Setiap hari harus memikirkan tentang bagaimana menghadapi konsumen, mitra, dan belum lagi memikirkan tentang persaingan dengan para kompetitor.

Tak heran, pekerjaan tersebut kerap membuat seorang pengusaha menjadi tertekan dan juga stress. Jika hal tersebut terjadi, tentu saja Anda tak akan bisa menjalankan bisnis dengan benar dan menjalankan bisnis pun tak akan menjadi seusatu yang menyenangkan.

Namun, tak perlu khawatir karena hal tersebut bisa di atasi dengan menjalankan 10 tips berikut ini agar berbisnis menjadi lebih menyenangkan. Seperti apakah pembahasannya? Yuk, simak bersama ulasannya di bawah ini!

1. Berbisnis Sesuai dengan Passion Anda

Jika Anda bingung untuk memulai sebuah bisnis, cobalah dibangun dari hobi dan juga minat Anda. Hal ini sangat berguna, karena akan memudahkan Anda untuk membangun bisnis. Kabar baiknya, setiap Anda menjalankan bisnis tersebut akan terasa menyenangkan.

Baca juga : 7 Tips jitu menghilangkan rasa takut dalam memulai usaha

Bila Anda masih bingung terhadap passion Anda, cobalah untuk merenungkan diri. Dari 24 jam tersebut kegiatan apa sajakah yang membuat Anda betah sehingga tak mau mengakhirnya.

Dan yang paling penting adalah ketika Anda mengerjakannya, perasaan Anda sangat senang dan juga tenang untuk menjalaninya.

Sebagai contoh, apabila Anda senang membaca buku bisa membuka sebuah bisnis berjualan buku yang dipasarkan secara online maupun offline.

Pemasarannya pun cukup mudah yaitu dengan mengunjungi komunitas pecinta buku yang Anda ketahui.

Selain bisa menghasilkan uang, Anda pun akan merasa senang karena hobi Anda bisa dilakukan dalam waktu bersamaan dengan bisnis yang dibangun. Betapa menyenangkannya tips bisnis yang satu ini.

2. Menjalankan Bisnis dari Rumah

Salah satu faktor penyebab menjalankan bisnis tidak menyenangkan adalah memikirkan biaya sewa tempat yang cukup mahal dan belum tentu strategis. Oleh karena itu, sebagai pebisnis pemula ada baiknya untuk menjalankan bisnis terlebih dahulu dari rumah.

Bila bisnis dijalankan dari rumah tentunya akan menghemat biaya tempat. Serta Anda bisa lebih fokus untuk memasarkan produk ataupun menjalin relasi.

Kentungan lain bila Anda bekerja dari rumah adalah tak perlu mengatur perjalan menuju tempat kerja. Karena perjalanan yang macet dan juga terburu-buru kerap menjadi faktor pemicu datangnya stres.

Selain itu, Anda pun bisa bertemu dengan anggota keluarga setiap hari tak melewatkan satu momentum pun dengan mereka. Jika sudah menjalankan point ini, maka Anda bisa berbisnis dengan lebih menyenangkan.

Walaupun berbisnis dari rumah tetap saja harus memiiliki jam kerja dan ruangan khusus agar Anda bisa fokus mengerjakannya.

3. Menjalankan Bisnis Bersama Keluarga

Berbisnis dengan orang lain pun kerap kali bisa mempengaruhi mood Anda untuk menjalankannya. Apabila visi misi orang lain tersebut tidak sesuai dengan Anda, maka bisnis yang dijalankan tidak akan menyenangkan.

Oleh karena itu, sebelum bisnis dijalankan tak ada salahnya untuk mencari partner yang sesuai dengan visi misi Anda.

Misalnya saja berbisnis bersama keluarga adalah sebuah pilihan baik apabila Anda termasuk orang yang sulit membaur atau percaya terhadap orang lain.

Tetapi harus diingat! Bahwa bisnis tetaplah bisnis yang harus siap dengan kemungkinan terburuk yang dialami. Artinya, untuk memperjelas kerjasama antara Anda dengan keluarga harus dibuat sebuah perjanjian yang disepakati bersama.

Baca juga : 10 Hal yang harus Anda lakukan saat merilis bisnis baru

Hal tersebut untuk menghindari kesalahpahaman dan juga terjadinya perpecahan diantara keluarga. Kalau Anda tidak berhati-hati, tips bisnis menyenangkan satu ini malah bisa jadi bumerang buat Anda.

Selain membuat sebuah perjanjian jangan lupa untuk selalu berkomunikasi mengabarkan perkembangan bisnis sekecil apapun.

Dengan begitu, Anda bisa menajlankan bisnis yang menyenangkan. Baik itu dari lingkungan maupun sistem bisnis yang sama-sama untuk dijalankan.

4. Menjalankan Bisnis Sesuai dengan Visi Hidup

Tujuan utama dari bisnis adalah mencari keuntungan. Namun, tak selamanya keuntungan tersebut bisa membuat Anda senang apabila ketika proses menjalankannya tidak sesuai dengan hati nurani Anda.

Jika sudah begitu, lambat laun Anda akan mengeluhkan bahwa bisnis yang dijalankan tidak menyenangkan untuk Anda.

Oleh karena itu, untuk menjalankan bisnis yang menyenangkan pun bisa disesuaikan dengan visi misi hidup Anda.

Contohnya saja, bial Anda mengingkan Indonesia dengan keluarga yang harmonis dan sejahtera maka Anda bisa membuat bisnis yang berkaitan dengan hal tersebut.

Anda bisa membuka sebuah bisnis seminar tentang pra nikah dan pasca menikah dimana materi yang diterapkannya tentang membina keluarga yang harmonis dan sejahtera.

Selain seminar, bisa pula menulis buku yang berkaitan dengan visi misi hidup Anda. Semakin dikenal Anda sebagai seorang pakar dalam bidang tersebut, maka semakin terbuka lebar untuk membangun bisnis yang disesuaikan dengan visi hidup Anda.

5. Serius Tapi Santai

Menjalankan bisnis memang perlu dilakukan secara serius. Namun, adakalanya untuk menjalankan bisnis tersebut dibuat santai dan juga menikmati setiap prosesnya.

Ingat! Bahwa kehidupan bukanlah segalanya yang bisa hidup dengan abadi. Berkumpul bersama orang-orang yang Anda cintai atau melakukan hal yang Anda sukai terkadang perlu untuk dilakukan.

Hal tersebut sangat berguna untuk bisa menikmati setiap jerih payah yang telah Anda lakukan. Dengan bersikap santai pun akan menambah energi positif untuk diri Anda agar bisa menjalankan sesuatu yang lebih baik lagi.

Dan yang terpenting dalam bisnis adalah, menjalankan apa yang telah Anda rencanakan. Dan lakukan sesuai dengan koridornya. Maka, jika sudah begitu bisnis yang dijalankan pun akan terasa menyenangkan.

6. Jangan Lupa untuk Tersenyum

Jika bisnis sudah mulai terasa tak menyenangkan, barangkali dalam diri Anda ada yang lupa untuk dilakukan yaitu tersenyum.

Ini tips bisnis menyenangkan yang paling mudah. Senyum memang mudah untuk dilakukan, namun sangat sulit untuk memulainya.

Target bisnis yang terlalu banyak, kerap kali menguasai diri Anda untuk bisa melakukan hal tersebut. Oleh akrena itu, cobalah untuk tersenyum agar sesuatu di sekitar Anda terasa lebih baik dan menyenangkan terutama dalam hal berbisnis.

Tentunya, Anda akan sangat tidak nyaman bila melihat seorang penjaga toko yang memasang wajah cemberut setiap harinya. Bisa dipastikan bahwa tak akan ada lagi pelanggan yang mau datang ke toko tersebut karena hal kecil tersebut.

Baca juga : 10 Jenis bisnis untuk pemula yang mudah dijalankan

Maka, jangan lupa untuk tersenyum baik itu untuk keluarga, tim bisnis, mitra, maupun pelanggan Anda. Dari hal terkecil yang Anda lakukan bisa berdampak begitu hebat untuk bisnis yang Anda jalankan.

7. Berlibur

Berlibur pun bisa membuat Anda untuk bisa menajalankan bisnis menjadi menyenangkan. Karena dengan berlibur, akan membuat tekanan pada diri maupun stres yang Anda hadapi akan hilang.

Untuk berlibur pun tak perlu mengeluarkan budget yang cukup mahal. Anda bisa berlibur dengan berjalan kaki menikmati pemandangan alam di sekitar rumah.

Atau bisa pula menjalankan aktivitas lainnya seperti berkunjung ke rumah sanak saudara, bersilahturahim dengan sahabat lama Anda, atau sekedar mengisi kegiatan bermanfaat bersama keluarga.

Dengan mengambil jeda untuk berlibur, maka Anda akan memiliki energi baru untuk bisa menjalankan bisnis menjadi lebih menyenangkan.

8. Bangun Sedikit Rasa Humor dengan Tim Anda

Tentunya Anda mengingkan tim kerja yang solid dan juga suasana kerja yang begitu menyenangkan. Hal tersebut tak akan pernah terbangun, bila Anda sebagai pemimpin terlalu bersikap serius dalam menyelami pekerjaan.

Oleh karena itu, tak ada salahnya untuk membangun sedikit rasa humor diantara Anda dan karyawan. Dengan melakukan hal tersebut bisa meringakan beban kerja Anda.

Menyampaikan sedikit rasa humor bisa menjadi obat stres yang paling ampuh. Tidak banyak lho orang yang melakukan ini sebagai tips bisnis menyenangkan.

Padahal dengan terbiasa melakukan hal tersebut, maka bisnis yang Anda bangun bersama tim kerja Anda akan terasa lebih menyenangkan.

Baca juga : 7 Tips sukses menjaga loyalitas pelanggan

Bila Anda tak memiliki sebuah tim, tak ada salahnya untuk sesekali menyempatkan diri menonton televisi atau buku bacaan yang membuat Anda lebih bahagia.

9. Mencari Kawan Bukan Lawan

Tak bisa dipungkiri bahwasanya dalam bisnis selalu ada persaingan. Persaingan tersebut sejatinya tak bisa dihilangkan karena untuk bisa menambah semangat Anda dalam membangun bisnis.

Walaupun begitu, bukan berarti harus fokus untuk mencari lawan, melainkan tak ada salahnya untuk menjadikan mereka kawan Anda.

Dengan banyak kawan, hati pun akan menjadi tentram untuk menjalankan bisnis karena banyaknya orang yang membantu atas dasar rasa persaudaraan yang dibangun bersama.

Menjadikan bisnis Anda lebih besar dan berkembang memang menyenangkan, namun tak ada artinya bila Anda tak memiliki kawan sejati di sekitar Anda.

10. Selalu Berpikir Positif

Tips bisnis menyenangkan yang terakhir adalah berpikir positif dalam setiap kondisi apapun. Ini dalah cara ampuh untuk bisa membuat situasi di sekitar Anda lebih menyenangkan.

Maka, jika ingin menjalankan bisnis menjadi sangat menyenangkan Anda harus bisa beroikir positif terhadap kejadian yang Anda hadapi.

Jangan sampai pikiran negatif, selalu menguasai diri Anda sehingga Anda tak pernah bisa menjalankan bisnis dengan cara yang menyenangkan.

Baca juga : 13 Mental dan karakter pengusaha sukses yang harus dimiliki

Untuk bisa selalu berpikir positif, bisa dimulaid engan bergaul dengan orang-orang ppositif di sekitar Anda. Dimana mereka bisa menjadikan penyemangat untuk Anda menjalankan sebuah bisnis.

Faktor Penyebab Stres Pada Seorang Pebisnis

Setiap orang pastinya pernah mengalami stres. Entah itu karena pekerjaan, keluarga dan lain sebagainya.

Stres pada seorang pebisnis pun sangat rentan untuk dialami karena mereka memiliki tanggung jawab yang cukup besar untuk bisa mengembangkannya.

Namun, hal tersebut bisa diatasi dengan berbagai cara yang akan disampaikan pada uraian di bawah ini.

Tetapi sebelum membahasanya, ada baiknya untuk bisa mengetahui faktor penyebab seorang pengusaha mengalami stres. Lalu, apa sajakah penyebabnya? Ini Dia pemaparannya!

1. Gagal dalam Membangun Usaha
2. Tidak memiliki rasa percaya diri
3. Tidak puas atas hasil yang dicapai
4. Masalah keluarga yang tidak kunjung selesai
5. Kemampuan tim kerja tidak sesuai dengan harapan
6. Kurang beristirahat

Cara Efektif Menghilangkan Stres

Setelah mengetahui faktor penyebabnya, maka yang perlu dilakukan adalah sebagai berikut:

1. Istirahat yang Cukup

Boleh jadi karena kurangnya untuk beristirahat mempengaruhi semua kinerja dan potensi yang Anda miliki. Oleh karena itu, cobalah untuk meluangkan waktu dengan beristirahat yang cukup.

Bila Anda tidak beristirahat, tak ada salahnya untuk mencari tempat lain untuk bia beristirahat tanpa ada gangguan. Dengan kondisi Anda yang fit, maka bisa mengembalikan segala sesuatunya menjadi lebih baik lagi.

2. Cuhat dengan Orang yang Anda Percaya

Boleh jadi dengan Anda menceritakan permasalahan yang dialami bisa membantu meringankan unek-unek Anda selama ini.

Oleha karena itu, tak ada salahnya untuk mencari teman yang pas untuk bisa mendengarkan Anda tanpa diketahui oleh orang banyak.

Sejatinya setiap orang butuh untuk didengar dan juga diperhatikan. Walaupun perhatian itu dalam bentuk hal yang kecil namun akan berdampak besar oleh ayang menerimanya.

3. Berdoa dan Beribadah

Untuk menenangkan hati dan pikiran Anda tak ada salahnya untuk mengadukan permasalahan tersebut kepada Tuhan Yang Maha Esa. Karena Dia lah, yang bisa membolak-balikan hati manusia untuk bisa lebih baik lagi.

Mintalah apa yang ingin Anda raih. Namun, jangan memaksa bila tak dikabulkan. Boleh jadi hal itu buruk Anda dan juga baik untuk Anda.

Selain berdoa, jangan lupa untuk beribadah. Bila Anda seorang muslim bisa melakuakn shalat wajib atau sunnah untuk menentramkan jiwa Anda. Dengan begitu, stres yang Anda alami akan berangsur-angsur pulih.

4. Refreshing

Tak ada salahnya untuk berhenti sejenak dari rutinitas yang Anda lakukan sehari-hari. Melakukan kegiatan yang Anda sukai bisa membuat stres berkurang.

Maka, pilihlah tempat yang Anda sukai atau kegiatan yang paling Anda sukai. Jika serasa efektif untuk dilakukan jangan pernah ragu untuk memasukannya sebagai kegiatan rutinan yang bisa Anda lakukan.

Penutup

Tak ada bisnis yang dikerjakan tanpa harus menagalami sesuatu yang pahit dan jalan yang berliku. Maka, tak ada pilihan lain untuk bisa menerima segala prosesnya baik itu senang maupun susah.

Justru dari dua kejadian tersebut, bisa membuat Anda terus berkembang lebih baik lagi. Serta tak pantang menyerah bila Anda sedang menagalami masa-masa yang sulit.

Dan yang terpenting tidak berbangga diri saat Anda sedang berada pada puncak kejayaan. Menyenangkan atau tidak suatu bisnis yang dijalankan, tergantung pada diri Anda yang menjalaninya.

Semoga informasi mengani 10 tips agar berbisnis menjadi menyenangkan ini bermanfaat untuk Anda. Sukses selalu!