Review Traveloka Card Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater?

Ada yang penasaran dengan Traveloka PayLater Card? Traveloka Card Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater bisa kamu ketahui.

Bisnis, Investasi, Keuangan1141 Dilihat

Butuh liburan darurat, yang aman tanpa ribet dan tanpa mengganggu tabungan? Selain membeli tiket transportasi, tempat penginapan maupun wisata, ternyata melalui aplikasi Traveloka kita juga memanfaatkan layanan pembayaran yang sangat menarik yakni dengan menggunakan Traveloka PayLater maupun Traveloka Card. Cek Traveloka Card Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater.

Apa bedanya?

Keduanya merupakan layanan keuangan kredit online yang di sediakan khusus oleh Traveloka dan memiliki manfaat yang berbeda. Mungkin sebagian dari Anda sudah pernah merasakan manfaat dari Traveloka PayLater namun belum tahu bagaimana pengalaman seru menggunakan Traveloka PayLater Card.

Baca Juga : 8 Tips Menabung Untuk Liburan Tahun Baru 2023, Siapapun Bisa!

Traveloka PayLater Card sendiri memang baru di luncurkan setelah Traveloka PayLater. Kabarnya pemegang Traveloka Card bisa melakukan transaksi secara offline maupun online di lebih dari jutaan merchant berlogo Visa. Bahkan juga mendapatkan berbagai promo menarik, hingga welcome bonus.

Tertarik memiliki Traveloka Card? Lalu bagaimana fitur selengkapnya dan cara mendaftarnya? Bagaimana dengan bunganya?Kali ini kita akan membahasnya secara detail hingga langkah-langkah untuk mendapatkan Traveloka Card.

Layanan Traveloka di Era New Normal

Layanan Traveloka di Era New Normal

Traveloka adalah salah satu aplikasi yang melayani pemesanan tiket kereta, bus, pesawat hingga berbagai aktifitas wisata di dalam maupun di luar negeri. Jadi melalui aplikasi Traveloka kita bukan hanya bisa memesan tiket yang ada di Indonesia, tapi juga bisa melakukan pemesanan tiket akomodasi, transportasi dan wisata yang ada di luar negeri.

Baca juga : Pinjaman Digital Bank BRI CERIA, Akses Mudah Cukup Donwload Bisa Langsung E-Commerce

Saat pandemik melanda dunia termasuk Indonesia, kita semua perlu beradaptasi dengan kebiasan baru atau new normal. Bahkan beberapa kali kita perlu mematuhi kebijakan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) baik antar daerah bahkan antar negara. Selain itu physical distancing dan kebiasaan mencuci tangan, kebiasaan sehat lainnya harus betul-betul kita perhatikan sampai saat ini demi mencegah penularan virus.

Traveloka Card Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater

Kondisi ini tentu sangat berpengaruh pada industri pariwisata dan komponen yang berkaitan dengannya, termasuk Traveloka sebagai penyedia jasa transportasi, akomodasi dan tiket wisata. Apa saja fitur-fitur yang di tawarkan oleh Traveloka, apakah ada yang berbeda pasca munculnya pandemik? Ada baiknya Anda tahu sebelum memesan tiket di Traveloka!

Baca review Pengalaman Reksadana di Aplikasi Bareksa: Review Pemula

1. Transportasi

Salah satu layanan utama dari Traveloka adalah pemesanan tiket transportasi. Saat ini, layanan ticketing Traveloka sudah berkembang. Mulai dari tiket pesawat (dalam maupun luar negeri), kereta (Indonesia, Cina, Jepang, Taiwan), bis & shuttles, rental mobil hingga berbagai pilihan transportasi dari airport sudah tersedia di dalam aplikasi ini.

Ketika hendak melakukan pemesanan tiket pesawat, kita akan mendapatkan notifikasi untuk melakukan swab/PCR atau tes Rapid Antigen secara otomatis di bandara. Ada juga beberapa pilihan pesawat yang sudah menyediakan test tanpa membelinya secara terpisah (sudah include dengan tiket pesawatnya).

Berikut adalah ketentuannya :

  • Pesawat : swab/ PCR harus di lakukan 3 hari sebelum keberangkatan atau Rapid Antigen yang di lakukan 2 hari sebelum keberangkatan
  • Kereta : swab/ PCR berlaku 24 jam, Antigen berlaku 24 jam dan GeNose dilakukan di stasiun sebelum keberangkatan
  • Bis : swab/ PCR berlaku 24 jam, Antigen berlaku 24 jam dan GeNose dilakukan di rest area/ pelabuhan

Sebagai informasi Traveloka juga menyediakan CleanTrip+ untuk penyedia layanan rental mobil yang bekerjasama dengan Traveloka.

2. Akomodasi

Selain transportasi, kita juga bisa memesan tiket akomodasi dalam satu aplikasi. Sejak era new normal, sudah banyak hotel yang memberlakukan protokol kesehatan demi keamanan pengunjung hotel. Seperti wajib menggunakan masker, pengecekan suhu tubuh, tempat mencuci tangan, hingga penyemprotan disinfektan di area hotel secara teratur.

Ada beberapa pilihan akomodasi yang bisa kita pilih di Traveloka yakni hotel, apartment dan juga villa. Nah, Traveloka juga kini sudah menyediakan fitur online check-in untuk meminimalisir kontak langsung. Sehingga lebih aman untuk para pengunjung maupun staff (partner penyedia akomodasi yang bekerjasama dengan Traveloka).

3. Wisata

Jika Anda bingung kemana tempat refreshing yang sekiranya bisa di kunjungi, di aplikasi Traveloka juga tersedia fitur pemesanan tiket wisata. Ada banyak kategori tiket hiburan yang bisa kita pilih mulai dari :

  • Tiket theme park, museum dan tempat-tempat menarik
  • Wisata kuliner
  • Layanan beauty & spa
  • Tiket konser
  • Tiket ke area olahraga
  • Open Trip
  • Workshop

Tapi di masa pandemik seperti saat ini, kesehatan dan kebersihan tetap harus nomor 1. Hal ini juga wajib kita perhatikan ketika hendak memilih jenis wisata dan juga protokol kesehatan para penyedia jasa hiburan. Traveloka sendiri memiliki sertifkasi yang bernama CleanXperience dimana para partner yang telah bekerjama dan memiliki label ini berkomitmen untuk menerapkan standar kebersihan , kesehatan dan keamanan dari pemerintah dan aturan terkait yang berlaku.

4. Healthcare

Sekilas sempat di sebutkan tentang tes kesehatan yang wajib di lakukan sebelum menggunakan transportasi umum. Traveloka memiliki fitur bernama “Healthcare” yang bisa Anda lihat di bagian menu utama pada aplikasi, bahkan Anda akan menemukannya di setiap menu transportasi yang Anda pilih. Hal ini menunjukan trasportasi dan sarana publik memang area yang sangat rawan penularan covid 19. Oleh karena itu penting bagi kita untuk memastikan bahwa kita tidak membawa virus tersebut saat melakukan perjalanan dengan menunjukan hasil test negatif.

Pada menu “Healthcare”, Anda bisa melihat penyedia test covid 19 di berbagai kota tempat Anda berada. Tes covid 19 yang saat ini bisa di lakukan ada beberapa macam mulai dari tes Rapid Antigen, PCR, Rapid Antibody dan ECLIA Serology Test (jika sudah pernah terinfeksi covid 19 sebelumnya). Anda bisa dengan mudah menemukan laboratorium terdekat dan langsung melakukan booking test lewat aplikasi.

5. Pembayaran Tagihan & Top Up

Fitur yang satu ini memang tidak berhubungan langsung dengan fungsi utama dari aplikasi Traveloka. Tapi selagi berlibur dan berpergian, kita tentu merasa tidak tenang jika lupa membayar tagihan rutin. Jadi fitur ini akan memudahkan Anda membayar tagihan-tagihan dengan mudah tanpa berganti aplikasi, sehingga Anda bisa menikmati liburan dengan lebih tenang. Di menu “Bills & Top-up” tersedia pembayaran untuk :

  • Top up data internet
  • PLN
  • PDAM
  • Telkom & indihome
  • TV kabel dan internet
  • BPJS kesehatan
  • E-money
  • Multifinance
  • PBB
  • Asuransi

Apa Itu Traveloka PayLater Card

Review Lengkap Traveloka Card, Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater

Sekarang kita beralih ke fmetode pembayaran yang bisa di gunakan di aplikasi Traveloka. Selain cash melalui m-banking, ATM, dll, ada juga metode PayLater yang bisa di manfaatkan pengguna aplikasi. Dengan menggunakan metode PayLater, Anda bisa berlibur kapanpun tanpa mengganggu tabungan. Tidak perlu melakukan top-up apapun, tinggal simpan Traveloka Card di aplikasi TRavloka untuk pembayaran atau gunakan di merchant Visa International.

Tapi sebelum membahas Traveloka PayLater Card, kita akan membicarakan TravelokaPay terlebih dahulu.

Sekilas Tentang TravelokaPay

TravelokaPay merupakan kumpulan metode pembayaran yang di sediakan oleh Traveloka untuk para pengguna aplikasi. Ada beberapa metode yang bisa di pilih saat ini seperti :

  • UANGKU : Yakni e-wallet dari Traveloka, fungsinya hanya menyimpan dana yang akan Anda gunakan untuk bertransaksi di palikais TRaveloka.
  • My Cards : Pembayaran dengan kartu debit/ kredit yang di simpan untuk bertransaksi di Traveloka
  • Instant Debit : Pembayaran kartu debit yang di simpan untuk bertrannsaksi di Traveloka dengan hanya menggunakan 4 digit angka kartu debit dan nomor hp
  • Traveloka PayLater : Kartu kredit online (cashless & cardless)
  • Co-Brand Card : Metode pembayaran hasil kerjasama Traveloka dan Perusahaan (Perbankan) yakni Traveloka PayLater Card & Traveloka Mandiri Card

Traveloka Card Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater

Nah kita langsung membahas Traveloka PayLater dan Co-Brand Card ya, karena kedua jenis TravelokaPay ini adalah yang paling berhubungan dengan Traveloka Card yang akan kita bahas.

Traveloka PayLater adalah layanan keuangan tanpa kartu kredit (kredit online) yang di tawarkan oleh Traveloka untuk para pengguna layanannya. Jadi Traveloka PayLater itu bentuknya cashless dan cardless ya. Anda bisa memesan seluruh layanan yang tersedia di Traveloka menggunakan PayLater, kecuali untuk Pembayaran Tagihan dan top-up Pulsa.

Untuk bisa menggunakan fitur ini Anda hanya perlu melakukan pendaftaran dengan mengisi data dan foto KTP serta satu dokumen pendukung lainnya lewat aplikasi. Proses registrasinya cukup cepat, maksimal hanya perlu menunggu satu jam saja setelah apply. Nantinya kita bisa mendapatkan limit pinjaman hingga mencapai Rp 50.000.000 (masing-masing pengguna bisa berbeda). Anda bisa memilih tenor pembayaran PayLater mulai dari 1 sampai 12 bulan kedepan.

Berdasarkan penjelasan di atas, berarti Traveloka PayLater Card termasuk dalam fasilitas pembayaran Co-Brand Card dari Traveloka. Hm, bagaimana maksudnya? Kita langsung saja membahasnya.

Traveloka PayLater Card

Traveloka PayLater Card merupakan layanan pembayaran kartu kredit co-branding hasil kolaborasi antara Traveloka dengan BRI yang sudah terdaftar dan mendapat izin OJK. Ada juga yang serupa yakni Traveloka Mandiri Card, namun kali ini kita akan fokus membahas Traveloka PayLater Card dari Traveloka dan BRI saja. Berbeda dengan Traveloka PayLater, PayLater Card ini memiliki bentuk fisik berupa kartu.

Saat ini layanan Traveloka Card hanya di tujukan untuk pengguna Traveloka PayLater terpilih dengan kriteria tertentu saja. Seperti halnya kartu kredit, Paylater Card ini bisa digunakan di seluruh merchant berlogo Visa baik secara online maupun offline. Jadi tidak hanya untuk layanan di dalam aplikasi Traveloka saja.

Menariknya, jika PayLater Card tidak di gunakan maka Anda tidak akan di bebani dengan biaya apapun juga tidak ada biaya tahunan. Sehingga rasanya seperti menggunakan kartu kredit konvensional rasa kartu kredit online. Nah apa saja sih fitur-fiturnya? Ini akan kita bahas pada poin selanjutnya.

Fasilitas dan Bunga

Bunga yang dalam metode pembayaran menggunakan Traveloka PayLater maupun Traveloka Card berlaku flat (tetap). Skema pembayaran Traveloka PayLater yang bisa di pilih mulai dari 1 hingga maksimal 12 bulan dengan limit pinjaman hingga Rp 50 juta. Besarannya tergantung jumlah dan tenor pembayaran yang di pilih. Untuk Traveloka PayLater bunganya mulai dari 2,14% hingga 5% per bulan.

Sedangkan untuk Traveloka Card, Anda bisa di berikan limit pinjaman sampai dengan Rp 49,9 juta. Nantinya limit akan berkurang setiap digunakan untuk bertransaksi namun limit akan di kembalikan setelah melunasi tagihan. Mengenai tenor pembayaran Traveloka Card, ternyata bisa lebih panjang yakni hingga 24 bulan dengan full payment atau cicilan dengan bunga 2% (dari tagihan sebelumnya dan 0% untuk bulan pertama).

Supaya lebih jelas, Anda bisa melihat keterangan di bawah ini untuk membedakan fasilitas kredit yang di tawarkan kedua metode pembayaran dari Traveloka ini.

Fitur/ Fasilitas KreditPayLaterPayLater Card
Siapa yang bisa mendaftarPengguna aplikasi TravelokaPengguna tetap aplikasi Traveloka atau sesuai dengan kriteria tertentu
PendaftaranBisa menggunakan aplikasi TravelokaHanya undangan dari email atau aplikasi
LimitRp 1 juta – Rp 50 jutaRp 3 juta – Rp 49,9 juta
Tenor1-12 bulan 1-24 bulan
Denda (jika pembayaran terlambat)5,00% per bulan dari jumlah tagihan yang belum dilunasi1,00% dari tagihan, maksimal Rp100 ribu
PenggunaanHanya lewat aplikasi TravelokaDi aplikasi Traveloka dan di luar aplikasi di seluruh dunia (secara offline dan online)

Promo-promo Traveloka Card

Promo-promo

Ada beragam promo menarik untuk pengguna Traveloka PayLater Card yang bisa di manfaat untuk berhemat. Ada promo dalam bentuk diskon tambahan ada juga yang berupa harga spesial. Tapi tentunya promo tidak berlaku selamanya, jadi daftar promo berikut mungkin bisa Anda pertimbangkan jika ingin apply TRaveloka Card. Apa saja promo untuk mengguna Traveloka Card yang berlangsung dan berlaku sampai kapan?

1. Diskon Aplikasi Ruang Guru

Saat ini belajar online menjadi solusi di kala pandemi. Tak jarang anak-anak juga butuh belajar tambahan lewat aplikasi seperti Ruang Guru. Nah Anda bisa mendapatkan diskon hingga Rp 200 ribu untuk pembelian paket ruangbelajar, ruangbelajar Plus, dan Brain Academy dengan menggunakan metode pembayaran PayLater Card. Promo ini berlaku mulai dari 1 Mei – 30 Juni 2021.

2. Diskon Belanja Tanggal Merah

Bagi Anda yang suka belanja, bisa memanfaatkan promo belanja TTM (Teman Tanggal Merah) yang tentunya berlaku setiap tanggal merah menggunakan metode Traveloka Card. Dengan promo ini Anda bisa mendapatkan diskon belanja hingga Rp 750 ribu di merchant Mitra10, Zalora, atau Erajaya. Catat periode bookingnya di bawah ini!

  • Zalora : hingga 14 Juni 2021 (minimum transaksi Rp 400 ribu)
  • Erajaya : 12 April – 31 Mei 2021
  • Mitra10 : 24 April – 30 Mei 2021 (minimum transaksi Rp 2 juta)

3. Promo E-Commerce

Suka berbelanja di JD.ID? Nah, Anda bisa memanfaatkan promo ekslusif Traveloka PayLater Card berupa potongan harga hingga Rp 100 ribu ketika berbelanja di JD.ID, Lazada, Tokopedia, Shopee, BliBli, Bukalapak, dan Ruparupa.com.

Syarat dan periode promo setiap e-commerce berbeda-beda mengikuti kebijakan masing-masing merchant. Contoh untuk promo di JD.ID berlaku setiap Senin, pukul 10:00 – 23:59 WIB (15 Maret – 23 Agustus 2021) dengan transaksi minimal Rp 2,5 juta. Promo ini memiliki kuota harian, jadi cek terlebih dahulu ya apakah hari itu kuota promo masih tersedia ataukah tidak.

4. Diskon Pembelian Gadget

Jika Anda berencana membeli gadget baru di outlet Erajaya, membeli iPhone 12 ungu atau produk tertentu dari Samsung, coba pertimbangkan promo cashback dan diskon hingga Rp 200 ribu-Rp 2 juta dengan metode pembayaran Traveloka PayLater Card. Promo ini berlaku untuk :

  • Erajaya : Pembelian di toko Erafone, iBox, Samsung NASA, Mi Store, Operator Store, dan online store: eraspace.com & ibox.co.id. Berlaku mulai 1 – 31 Mei 2021
  • Pembelian iPhone 12 ungu : Periode promo 21 Mei – 13 Juni 2021 di outlet iBox, iBox.co.id, Erafone, Eraspace, Urban Republic, dan Story-i
  • Pembelian produk Samsung : dengan menggunakan kode BRIOFFER lewat situs resmi www.samsung.com/id/store/brispecialoffer. Berlaku dari 24 – 31 Mei 2021

Itulah beberapa promo menggunakan PayLater Card yang sedang berlangsung saat ini. Sebenarnya daftar promonya masih banyak, Anda bisa langsung mengeceknya di situs resmi Traveloka.

Sebagai informasi tambahan, setiap transaksi pertama menggunakan Traveloka Card maka Anda akan mendapatkan 1000 Poin bonus dan 500 Poin untuk setiap Rp100.000.

Traveloka poin adalah program reward (loyalty program) yang bisa digunakan untuk bertransaksi di aplikasi Traveloka (Tiket Pesawat, Hotel, Pesawat + Hotel, Eats, Xperience dll) dimana 1 poinnya bernilai Rp 100. Sehingga jika di konversikan, Anda akan mendapatkan Rp 100.000 saat transaksi pertama menggunakan Traveloka Card dan Rp 50.000 setiap melakukan transaksi Rp 100 ribu.

Syarat dan Cara Mendaftar Traveloka Card

Syarat dan Cara Mendaftar Traveloka Card

Masih tertarik untuk mendaftar Traveloka PayLater Card? Semua pengguna yang memenuhi kriteria bisa mendapatkan PayLater Card. Setidaknya berikut ada beberapa syarat yang di perlukan :

  • Berdasarkan informasi dari situs resmi BRI, penghasilan minimum untuk bisa mendaftar Traveloka Card adalah Rp 3 juta/ bulan.
  • Tidak perlu mengupload NPWP dan slip gaji
  • Selain itu Anda hanya perlu mengisi data pribadi, pekerjaan, dan KTP.

Simak langkah-langkah pendaftarannya berikut ini hingga PayLater Card siap digunakan!

1. Instal Aplikasi Traveloka dan Klik Menu “PayLater”

Pastikan Anda sudah menginstal aplikasi Traveloka dan menjadi anggota tetap dengan regitrasi melalui email, akun gmail ataupun nomor hp. Jika sudah, Anda akan masuk pada halaman awal. Selanjutnya klik menu “PayLater” yang ada di halaman tersebut, klik “continue” hingga menemukan menu “Apply Now”.

2. Lengkapi Data yang Butuhkan

Klik “Apply Now” yang artinya daftar sekarang. Nantinya Anda harus mengisi sebuah form yang terdiri dari data pribadi seperti nama lengkap (sesuai KTP), nomor hp, email, pendidikan, kepemilikan rumah dll. Klik “Save & Contonue”. Lalu Anda juga harus mengisi data tentang keluarga, dan juga pekerjaan.

3. Lakukan Foto Selfie dan KTP

Jika formulir pendaftaran sudah di isi dengan data yang benar, sistem akan mengarahkan Anda untuk melakukan foto selfi dan KTP. Jadi sebaiknya Anda menyiapkan KTP sebelum melakukan pendaftaran. Pastikan KTP dalam keadaan baik sehingga bisa terdeteksi oleh sistem.

4. Tunggu Proses Peninjauan

Setelah mengisi seluruh dan dan mengirimkannya, Anda tinggal menggu tim Traveloka melakukan peninjauan apakah pengajuan PayLater Card Anda di terima ataukah tidak. Proses ini bisa memakan waktu maksimal 1 minggu setelah submit formulir pendaftaran yang ada di aplikasi.

5. Kartu Akan di Kirim ke Lokasi Anda

Jika pengajuan di terima, Anda tinggal menunggu kartu PayLater Card di kirimkan ke lokasi Anda. Pengiriman kartu ini bisa memakan waktu hingga 2 minggu tergantung lokasi Anda. Tapi sebaiknya kartu ini langsung Anda terima sebab memerlukan tanda tangan dari Anda sebagai pengguna dan kurir akan mencocokan nama penerima dengan KTP.

6. Aktivasi PayLater Card dengan Masuk ke Menu “PayLater”

Sebelum bisa benar-benar menggunakan Traveloka Card, Anda harus melakukan aktivasi kartu terlebih dahulu. Nah, jika kartu sudah Anda terima, masuklah ke menu “PayLater” seperti langkah awal. Nnatinya Anda akan masuk ke halaman aktivasi.

7. Masukan Detail PayLater Card

Setelah itu, masukan detail 16 digit nomor kartu Traveloka Card, dan beberapa info detail lainnya Anda di halaman yang di sediakan. Lalu klik “Aktivasi sekarang”, kemudian tunggu SMS masuk ke nomor hp yang terdaftar untuk melanjutkan proses. Pengiriman SMS ini berlaku tarif normal.

8. Tambahkan Kartu di Aplikasi Traveloka

Supaya Anda bisa melakukan pembelian dengan metode Traveloka Card melalui aplikasi Traveloka maka Anda harus menambahkan kartu. Simpan PayLater Card Anda ke “Kartu Saya”. Sekarang Anda sudah bisa melakukan transaksi di aplikasi maupun di luar aplikasi Traveloka menggunakan Paylater Card.

Untuk menggunakan metode pembayaran Traveloka card saat bertransaksi,

Cara Membayar Tagihan Traveloka Card

Penjelasan Cara Membayar Traveloka Card Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater

Jika sudah menikmati fasilitas Traveloka PayLater Card ini, tiba waktunya untuk membayar tagihan atas semua transaksi yang digunakan menggunakan Paylater Card. Tagihan akan muncul sesuai tenor dan tanggal tertentu. Lalu bagaimana cara membayar tagihannya? Anda bisa mengikuti langkah di bawah ini!

  • Klik icon PayLater : Buka aplikasi Traveloka Anda dan klik icon Paylater yang ada di halam awal
  • Pilih tab “Pembayaran” : Ada tab “Riwayat”, disana ada tertera detail/rincian transaksi Anda. Untuk melakukan pembayaran klik tab “Pembayaran”
  • Cek total yang harus di bayar dan ketik nominal yang ingin di bayar (bisa minimal 10% dari total, tapi untuk menghindari penumpukan bunga lebih baik membayar full sesuai total yang harus di bayar sat itu)
  • Masukan jumlah pembayaran dan klik “bayar sekarang”

Karena sudah terdaftar dan di awasi OJK, maka Traveloka menjamin bahwa semua transaksi dan pembayaran yang di lakukan menggunakan Traveloka PayLater Card dilakukan secara trasparan. Tidak ada biaya tersembunyi yang bisa merugikan pengguna. Semuanya bisa di lihat dalam histori transaksi di dalam aplikasi.

Pertanyaan yang Sering di Ajukan

Ada beberapa pertanyaan yang sering di ajukan oleh pengguna maupun calon pengguna Traveloka Card. Oleh karena itu, sekalian saja kita list Q&A mengenai hal-hal yang sering di tanyakan. Mungkin salah satu pertanyaan di bawah ini juga ingin Anda tanyakan!

Apakah Untuk Mendapatkan PayLater Card Harus dengan Undangan?

Ya. Untuk saat ini Anda hanya bisa mendapatkan Traveloka Card jika mendapatkan undangan melalui email ataupun aplikasi traveloka Anda.

Apakah ada masa berlaku PayLater Card?

Ya. Masa berlaku Traveloka PayLater Card terbatas hingga tanggal dan tahun yang tertera pada kartu. Pihak BRI berhak memperpanjangya sesuai ketentuan yang berlaku.

Apakah bisa menggunakan PayLater Card Untuk Transaksi Cicilan?

Bisa. Namun untuk itu Anda perlu menghubungi Call Center BRI (maksimal 7 hari setelah pembelian) Bunga program cicilan ini adalah 0% hingga 0.99%. Tenor yang di pilih mulai 3 bulan sampai dengan 24 bulan.

Bagaimana jika kehilangan kartu?

Anda bisa bisa memblokir kartu terlebih dahulu lewat aplikasi dengan mengklik menu Kelola Kartu Anda pada Account Page PayLater Card untuk menghindari hal yang tidak di inginkan. Setelah itu kunjungi kantor BRI terdekat dan membuat kartu yang baru. Biaya penggantian kartu adalah sebesar Rp 50.000.

Bagaimana cara meningkatkan limit Traveloka PayLater Card?

Limit akan ditentukan berdasarkan transaksi dan aktivitas pembayaran kamu. Jika Anda sering menggunakan PayLater Card untuk bertransaksi dan melakukan pembayaran tagihan tepat waktu maka kemungkinan limit akan bertambah. Jadi pastikan Anda tidak pernah telat membayar tagihan.

Tips Menggunakan Fasilitas PayLater

Tips Menggunakan Fasilitas Paylater

Ada sebagian orang yang mendukung dan ada juga orang yang skeptis terhadap penggunaan layanan PayLater (kredit online). Mungin hal ini wajar, karena di samping kepraktisannya, fasilitas pembayaran PayLater juga tentu memiliki konsekwensi yang harus di tanggung oleh para penggunanya.

Diantaranya adalah mengenai pembayaran bunga dan denda keterlambatan yang bisa terus menggunung jika terus di tunda. Tentunya hal ini bisa membahayakan keuangan kita.

Masalah bisa terjadi ketika kita mungkin kurang bijak dan mempertimbangkan beberapa hal penting sebelum menggunakan fasilitas ini. Untuk itu sebelum memutuskan menggunakan layanan PayLater, termasuk Traveloka PayLater Card Anda baiknya menyimak tips berikut ini!

Pilih PayLater yang Sudah Terdaftar dan Mendapat Izin OJK

Tips pertama ini sangat mendasar, yakni memilih fasilitas PayLater yang sudah terdaftar dan mendapatkan izin OJK. Demi keamanan, jangan sembarangan memilih pinjaman online. Karena sudah banyak korban pinjol yang tertipu dan terlilit hutang karena bunga yang tinggi dan biaya-biaya tersembunyi yang bahkan bisa melebihi jumlah pinjaman awalnya.

Jika fintech PayLater di awasi OJK, transaksi akan cenderung transparan. Sehingga baik Anda dan pihak peminjam terlindungi secara hukum ketika salah satu pihak merasa dirugikan.

Kenali Kebutuhan Menggunakan PayLater dan Kemampuan Membayarnya

Teknologi metode pembayaran PayLater memang sangat menggiurkan. Mudah dalam pendaftaran dan penggunaannya. Failitas ini akan sangat bermanfaat apalagi jika sewaktu-waktu kita membutuhkan pembayaran cash tak terduga. Jadi tidak ada salahnya jika kita memanfaatkan teknologi yang satu ini namun usahakan menggunakan dengan bijak.

Kenali dulu kebutuhan Anda, pastikan bahwa kebutuhan tersebut memang perlu Anda penuhi dan pastikan juga bagaimana cara Anda membayarnya. Jadi saat bertransaksi menggunakan fasilitas PayLater ini Anda harus sadar betul untuk apa dan bagaimana membayarnya. Pilih skema dan tenor pembayaran yang realistis bisa Anda bayar.

Pahami Syarat dan Ketentuannya

Ada beberapa hal penting yang harus Anda perhatikan sebelum menggunakan PayLater terutama :

  • Bunga yang harus di bayarkan
  • Limit dan tenor pinjaman
  • Denda

Manfaatkan Promo dari PayLater

Biasanya sejumlah metode pembayaran PayLater mengadakan promo bagi para penggunanya termasuk Traveloka PayLater Card yang beberapa promonya sudah di sebutkan di atas. Promo ini bisa Anda manfaatkan untuk berhemat. Jadi catat promo-promo yang sekiranya Anda butuhkan ketika berencana membeli sesuatu menggunakan PayLater.

Catat Tanggal Pembayaran Untuk Menghindari Denda

Jangan lupa mencatat tanggal pembayaran tagihan PayLater Anda jika tidak ingin terkena denda. Perlakukan PayLater seperti halnya Anda memiliki tagihan kepada Bank. Sebab banyak sekali kasus pengguna PayLater yang terlilit hutang, bukan karena tidak mampu membayar tagihan normal per-bulannya tapi justru karena dendanya yang semakin menggunung karena lupa membayar tagihan. Jadi pastikan Anda tidak telat membayar ya.

Baca yuk, OVO PayLater Cicilan Tanpa Kartu Kredit Online

Penutup

Kesimpulan Traveloka Card Apa Bedanya dengan Traveloka PayLater

Traveloka PayLater Card adalah fasilitas PayLater yang cukup menarik. Seperti memiliki kartu kredit konvensional tapi ala kredit online. Karena tidak perlu top up apapun seperti e-wallet, tidak ada biaya tahunan alias gratis.

Selain itu cara mendaftarnya pun sangat mudah, tidak perlu mengupload NPWP dan slip gaji sehingga wirausaha dan freelancer juga bisa apply. Sangat cocok untuk milenial yang suka traveling tanpa ribet. Apalagi Traveloka poin yang bisa di dapatkan juga lumayan.

Tapi jangan lupa, jika Anda pengajuan Traveloka Card Anda di setujui harap gunakan dengan bijak supaya tidak mengganggu finansial Anda nantinya. Semoga rasa penasaran Anda tentang fasilitas kartu kredit dari Traveloka X BRI ini terjawab setelah membaca artikel ini. Sekarang Anda sudah tahu perbedaan antara Traveloka PayLater dengan Traveloka Paylater Card, kira-kira mana yang Anda pilih?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *