Modal Menjadi Sub Agen Gas Elpiji 3 Kg, Menguntungkan Lho

Kita sering bingung mau bisnis apa. Pernah gak, kamu kepikiran bisnis menjadi sub agen gas elpiji 3 kg

Bisnis2285 Dilihat

Kita sering bingung mau bisnis apa. Pernah gak, kamu kepikiran bisnis menjadi sub agen gas elpiji 3 kg? artikel ini akan menganalisa bagaimana sih cara menjadi sub agen elpiji, dari modal hingga keuntungannya.

Tabung gas lpg ukuran 3 kg menjadi pilihan masyarakat saat ini tak terkecuali di desa-desa. Agaknya sudah jarang yang menggunakan kayu atau kompor minyak untuk kebutuhan hariannya.

Selain praktis dan ukurannya yang di anggap lebih pas untuk skala rumah tangga, harganya pun terhitung cukup terjangkau. Melihat tingginya kebutuhan masyarakat akan gas lpg 3 kg, hal ini bisa menjadi peluang yang bagus bagi kita untuk menjadi salah satu sub agen gas lpg 3 kg.

Bagi Anda yang sedang bingung dan masih mencari peluang bisnis yang cocok, usaha menjadi sub agen gas lpg 3 kg mungkin bisa Anda lirik. Usaha ini cukup menarik karena resiko kerugian cukup kecil.

Misalnya saja stok gas lpg Anda tidak habis hari ini, maka Anda bisa mneyimpannya dan menjualnya untuk hari-hari selanjutnya. Jadi tidak seperti usaha makanan yang bisa cepat basi jika barang tidak laku pada hari tertentu.

Nah, jika Anda tertarik menjadi sub agen gas lpg 3 kg, jangan lewatkan penjelasan lengkapnya di artikel kali ini!

Alur Distribusi Tabung Gas Lpg

Tahukah Anda kalau usaha menjadi sub agen gas lpg punya prospek yang cukup menjanjikan? Seperti yang kita tahu, pertambangan merupakan salah satu bidang bisnis paling cerah di dunia secara jangka panjang.

Harga gas cenderung naik karena gas termasuk sumber daya alam yang tinggi permintaannya. Apalagi di kalangan masyarakat modern saat ini.

Setelah itu, barulah lpg diterima oleh agen lpg dan didistribusikan ke sub agen gas lpg atau pangkalan yang berhubungan dengan pengecer, warung dan konsumen secara langsung.

Cukup panjang ya alur pendistribusiannya? Namun begitulah adanya, inilah mengapa untuk mendaftar menjadi sub agen, nantinya Anda harus menghubungi pihak agen gas terlebih dahulu.

Prospek dan Peluang Bisnis Gas Elpiji

Sebelum berbicara jauh mengenai prospek, cara dan juga modal awal menjadi sub agen gas lpg 3 kg ada baiknya Anda mengetahui bagaimana alur distribusi tabung gas lpg.

Tabung gas lpg 3 kg mulai di distrusika melalui Depot LPG. Lalu jalur pendistribusian selanjutnya adalah SPBE (Stasiun Pengisian Bulk LPG). SPBE ini dikelola oleh Pertamina dan juga pihak swasta.

Selain itu, perputaran uang pada bisnis ini juga tergolong cepat. Karena hampir di setiap daerah masyarakat membutuhkan gas lpg untuk memasak di dapur ataupun untuk menjalankan usahanya.

Jadi prospek dan peluang bisnis gas lpg ini lumayan juga. Namun jika Anda berniat menjadi sub agen gas lpg resmi tentunya Anda perlu mengikuti prosedur yang berlaku.

Cara Menjadi Sub Agen Gas Lpg 3 Kg

Cara Menjadi Sub Agen Gas Lpg 3 Kg
Sumber gambar : www.suara.com

Ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan untuk memulai usaha menjadi sub agen gas lpg 3 kg. Diantaranya :

1. Ajukan Permohonan Ke Agen Lpg 3 kg Terdekat

Sebelum mendaftar menjadi sub agen gas lpg 3 kg, Anda perlu meminta informasi daftar agen gas lpg 3 kg yang ada di wilayah Anda. Untuk itu Anda bisa mendatangi langsung ke tempat Agen terdekat.

2. Siapkan Kelengkapan Dokumen

Karena keagenan gas lpg cukup sistemik dan memiliki aturan hukum, Anda perlu menyiapkan beberapa dokumen terkait yang pendaftarn sub agen gas lpg 3 kg.

Misalnya saja fotocopy KTP, KK, SIUP (Surat Izin Usaha Perdagangan), Surat ijin atau rekomendasi pendirian sub agen gas lpg 3 kg dari desa, dll. Anda bisa menyiapkan surat-surat ini terlebih dahulu agar proses pendaftaran sub agen bisa lebih lancar.

3. Menyiapkan Tempat Penyimpanan dan Kendaraan Angkut Gas Sesuai Standart

Perlu Anda ketahui penyiapan modal untuk menjadi sub agen gas lpg 3 kg, bukan hanya dari segi modal uang untuk pembelian tabung saja, tapi juga tempat penyimpanan dan kendaraan angkut gas.

Dalam hal ini, Pertamina memiliki standart tertentu untuk menyatakan apakah modal tersebut layak atau tidak dari masalah keamanan, luasnya dll. Jika layak maka Anda akan lolos menjadi sub agen gas lpg 3 kg, dan sebaliknya.

4. Datang ke Tempat Agen Resmi dan Mengutarakan Tujuan

Jika persiapan sudah cukup matang, selanjutnya Anda bisa langsung mendatangi agen resmi dan mengutarakan tujuan bahwa Anda hendak membuka usaha menjadi sub agen gas lpj 3 kg.

Nantinya Anda harus mengisi form pendaftaran untuk menjadi sub agen gas 3 kg. Tapi ini di lakukan jika agen sudah menyatakan bahwa kuota untuk sub agen gas lpg di wilayah Anda masih tersedia.

Perlu Anda ketahui bahwa terdapatk kuota sub agen di suatu wilayah, jadi tidak sembarangan. Setelah itu Anda bisa menyerahkan dokumen dan persyaratan yang diminta.

5. Petugas Resmi Akan Melakukan Survey

Tak lama setelah Anda mengisi form pendaftaran dan menyerahkan persyaratan, petugas resmi dari agen lpg 3 kg akan melakukan survey. mereka akan mengecek apakah tempat yang Anda pilih sudah layak ataukah belum. Jika sudah sesuai dengan standart Pertamina, maka Anda akan mendapatkan ijin operasional usaha.

Modal Awal Menjadi Sub Agen Gas Elpiji 3 Kg

Modal Menjadi Sub Agen Gas Elpiji 3 Kg
Sumber gambar : Kursrupiah.net

Untuk Anda yang masih mau mencoba-coba ataupun punya modal usaha yang kecil, tenang saja karena usaha gas lpj 3 kg ini masih bisa dilakukan kok. Sebenarnya dengan modal sekitar Rp. 1jutaan Anda sudah bisa menjadi pengecer gas elpiji 3 kg.

Tabung lpg + isi saat ini sekitar Rp 157.500 x 6 = Rp Rp. 945.000 (bahkan kurang dari satu jutaan). Anda bisa mendapatkan harga isi ulang gas elpiji 3 kg dari agen di daerah berbeda-beda namun Anda bisa emendapatkan untung sekitar Rp 4000/ isi ulang tabung yang berhasil di jual.

Namun, jika Anda punya modal yang lebih besar, keuntungan yang bisa di dapatkan tentu saja lebih besar. Tapi prosedurnya agak lebih rumit lagi. Karena Anda harus melakukan pengajuan dan berbagai perijinan usaha sebagai mitra pertamina. Secara umum, ada beberapa variable penting yang harus di siapkan terkait modal awal menjadi sub agen gas lpg 3 kg yaitu :

Modal Awal Tabung Gas

Setidaknya Anda harus membeli minimal 200 tabung lpg isi 3 kg untuk modal awal. Ini artinya Anda perlu menyiapkan modal awal sekitar Rp. 157.500 x 200 = Rp. 31.500.000 untuk membeli tabung gas lpj isi 3 kg. Sebanyak 200 tabung gas tersebut tidak harus dijual semua pada masa awal, melainkan bisa 100 tabung saja dan sisanya di jadikan stok.

Tempat Usaha

Selain molda tabung gas, jangan lupa bahwa berjualan tabung lpg 3 kg juga membutuhkan tempat. Oleh karena itu pastikan bahwa Anda sudah menyiapkan tempat usaha yang layak nantinya dan ini termasuk modal awal yang perlu di perhitungkan.

Anda bisa menyewa ataupun bisa juga menggunakan rumah pribadi yang di siapkan sedemikian rupa sehingga kondusif untuk menerima pasokan gas dan juga bertransaksi.

Kendaraan Untuk Mengangkut Tabung Gas

Anda juga perlu membeli kendaraan yang berfungsi sebagai alat angkut tabung gas. Karena nampaknya agar usaha tabung gas lpj Anda bisa bersaing, Anda perlu menyiapkan layanan antar jemput.

Terutama jika pembeli banyak berasal dari komplek perumahan. Nah dengan begitu, akan lebih memudahkan pelanggan untuk mengakses isi ulang lpj 3 kg melalui toko Anda.

Dana Usaha Cadangan

Jika Anda punya dana usaha berlebih, Anda juga menginvestasikannya untuk di jadikan stok tabung gas lpj. Anda bisa membeli 100 tabung gas lpg untuk stok ketika pelanggan sudah mulai mengenal stok.

Dengan begitu, pelanggan akan lebih banyak di tempat Anda. Untuk 100 tabung gas lpg 3 kg kira-kira dana investasi untuk bisnis lpg Anda sebesar Rp. 15.750.000.

Baca artikel kami lainya, 46 Usaha Rumahan Modal Kecil

Penutup

Masih tertarik dengan bisnis gas lpj 3 kg? Jika ya, maka Anda bisa mendatangi agen gas terdekat dan melakukan pendaftaran menjadi sub agen dengan mengikuti prosedur yang berlaku. Jika masih kurang jelas, Anda juga bisa bertanya di sana. Namun sebelum itu, demi kelancaran usaha gas lpj Anda nanti, pastikan bahwa modal dan beberapa hal yang penting lain tidak mengalami kendala yang berarti. (*)

Baca juga artikel terbaru kami :

Jamaah Haji, Ini Cara Mudah Tarik Uang Pakai Kartu ATM Indonesia di Arab Saudi

Pinjam Rp 10 Juta KUR Pegadaian Syariah, Cicilan Cuma 291 Ribuan

LENGKAP! Kode Bank BRI, BNI, BSI Untuk Transfer Uang Antar Bank

BukuKas vs BukuWarung, Mana Aplikasi Keuangan Bisnis Terbaik?

Hal-hal Terkait KUR 2023 yang Sering Ditanyakan

Pencairan KUR 2023 Terhambat? Ini Kata Direktur Usaha Mikro BRI!

10 Usaha Mainan Anak Modal Kecil yang Bisa Anda Coba, UNTUNG MENGGIURKAN

Cara Membuat FB Ads yang Harus Dipahami Para Pebisnis

MUDAH BANGET! Cara Detail Ambil Uang di ATM BRI Tanpa Kartu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *