Untung Rugi Produk Investasi Modal Rp10 Ribu di Tahun 2022

Investasi317 Dilihat

Tahun 2022 sudah dimulai dan memasuki hari keempat, tentu harapan dan optimisme agar tahun ini lebih baik daripada 2021 banyak diungkapkan. Salah satu cara yang bisa diwujudkan untuk membuat segalanya jadi lebih baik adalah dengan mengatur finansial lewat investasi. Cemas harus memulai dengan modal besar? Tenang saja, ada kok beberapa produk investasi modal Rp10 ribu yang bisa Anda coba.

Apakah itu benar?

Tentu saja jawabannya benar karena saat ini untuk berinvestasi tidak seperti dulu. Jika dulu harus mengumpulkan banyak uang sebelum bisa beli rumah, tanah, hingga emas-emas batangan, sekarang tidak. Kemajuan zaman dan semakin bertambahnya literasi investasi di banyak orang, membuat instrumen-instrumen investasi pun melakukan perubahan sesuai dengan kebutuhan zaman.

Hal inilah yang akhirnya mengilhami hadirnya produk investasi modal Rp10 ribu yang memang tak bisa dipungkiri, laris manis diburu. Mungkin Anda bertanya-tanya, kenapa banyak orang begitu tertarik mencoba produk investasi modal terjangkau? Apakah benar-benar menguntungkan dan bisa menghasilkan cuan?

Jawabannya adalah tentu saja bisa!

Baca juga: Inilah 4 Broker Lokal Terbaik yang Sudah Teregulasi BAPPEBTI

Karena hakikat paling mendasar dalam sebuah investasi adalah kesabaran, kejelian membaca kondisi perekonomian global dan memahami instrumen investasi yang berpotensi mendulang profit. Jika Anda melakukannya di awal tahun seperti saat ini, bukan tak mungkin perjalanan finansial di tahun 2022 mendatang bakal semakin menyenangkan. Anda akan bisa menjadi pihak yang tersenyum lebar di pergantian tahun 2023.

Apa saja sih produk-produk investasi modal Rp10 ribu itu? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Produk-Produk Investasi Modal Rp10 Ribu

produk investasi modal Rp10 ribu
via DNA India

Sebelum kita membahas seperti apa sih untung-rugi produk investasi modal Rp10 ribu ini, satu hal yang harus Anda tahu adalah jangan pernah tergiur untuk bergabung dengan pialang yang menawarkan keuntungan terlalu besar. Dalam dunia investasi, Anda harus paham bahwa semakin besar modal yang digelontorkan, maka keuntungan makin besar juga. Sehingga kalau Anda memulai dengan modal pas-pasan, wajib bijaksana juga untuk nominal profit yang hendak didapat.

Hal inilah yang kadang tak dipahami oleh investor-investor muda, terutama dari kalangan milenial junior atau gen Z yang baru saja memperoleh penghasilan sendiri. Tergiur dengan untung besar terutama yang ditawarkan pialang abal-abal, mereka pun langsung berinvestasi tanpa mencari informasi lebih banyak. Sehingga saat baru sadar jadi korban penipuan dan modal terlanjur dibawa kabur, investor-investor muda itu cuma bisa gigit jari.

Nah, supaya tidak mengalami hal serupa, yuk kenali satu-persatu apa saja sih instrumen investasi modal Rp10 ribu yang bisa dicoba di tahun 2022 ini:

1. Reksadana

Ingin merasakan jadi investor di pasar uang tapi tak punya waktu untuk mengamati pergerakan grafik pasar hingga modal cuma sedikit? Tenang saja. Anda bisa mencoba reksadana. Yap, reksadana sejak dulu hingga saat ini memang jadi rekomendasi bagi investor pemula karena keberadaan MI (Manajer Investasi) yang memang dianggap sangat menguntungkan. Namun bukan itu saja penyebab reksadana memang layak dipilih.

Dari banyaknya insturmen, reksadana adalah salah satu investasi modal Rp10 ribu terbaik! Tunggu, benarkah kita bisa membeli reksadana dengan modal Rp10 ribu saja? Tentu saja!

Jika dulu untuk membeli reksadana haruslah menyediakan dana minimal Rp100 ribu, kemajuan literasi keuangan dan semakin tingginya minat masyarakat Indonesia terhadap investasi membuat penjual-penjual reksadana pun menawarkan dengan harga terjangkau. Hanya saja seperti yang sudah disinggung sebelumnya, pastikan Anda membeli reksadana cuma di MI yang memang terpercaya, berpengalaman dan tentunya terdaftar resmi di OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

Namun jika Anda memang memilih reksadana sebagai instrumen investasi, satu hal yang wajib dipertimbangkan adalah produk keuangan satu ini tidak dijamin oleh negara yang mana dalam hal ini adalah pihak LPS (Lembaga Penjamin Simpanan).

Kenapa seperti itu? Karena memang reksadana bukanlah produk perbankan selayaknya deposito. Sehingga negara tidak memiliki kewajiban untuk bertanggung jawab atas segala kerugian yang bakal dialami pemilik reksadana, andai kata terjadi kebangkrutan atau masalah yang dialami MI selain karena faktor perekonomian.

Tetapi tak perlu cemas, Anda bisa meminimalkan potensi kerugian tersebut dengan memilih jenis reksadana yang sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan. Yap, ada beberapa jenis reksadana yang bisa disesuaikan dengan profil risiko investor mulai dari reksadana pasar uang dan reksadana pendapata tetap yang merupakan reksadana dengan risiko paling rendah, lalu reksadana campuran dan yang risiko tertinggi adalah reksadana saham.

Penawaran reksadana sebagai produk investasi modal Rp10 ribu ini sendiri bisa ditemukan dengan mudah di berbagai platform online, sebagai bukti kalau fintech (financial technology) saat ini memang digandrungi masyarakat. Bahkan Anda bisa belanja reksadana dengan uang Rp10 ribu di beberapa marketplace atau e-commerce populer yang menawarkan berbagai pilihan metode pembayaran untuk mempermudah calon investor.

Baca juga: Dividen: Jenis, Keuntungan, Syarat, dan BUMN Dividen Terbesar

2. Emas

Produk investasi modal Rp10 ribu kedua yang bisa Anda pertimbangkan di tahun 2022 ini adalah emas. Ya, logam mulia ini sepertinya tak pernah absen dari produk investasi rekomendasi baik oleh para pemula, maupun mereka dengan penghasilan yang lebih besar dan punya instrumen investasi lainnya. Bahkan ketika pandemi Covid-19 menggila di tahun 2020 lalu, emas bahkan sampai menembus nilai tertingginya sepanjang sejarah yakni Rp1 juta per gram.

Meskipun perekonomian global semakin maju begitu pula di Indonesia, emas tetap menjadi pilihan siapapun yang ingin berinvestasi demi masa depan lebih baik. Tetapi tunggu, benarkah bisa berinvestasi emas dengan modal mulai Rp10 ribu saja?

Jawabannya adalah bisa yakni lewat Tabungan Emas.

Yap, perusahaan milik negara yang sering kali menjadi tempat jual-beli hingga lelang dan gadai emas itu merupakan instansi yang menawarkan produk Tabungan Emas. Sesuai namanya, siapapun yang membuka produk tersebut, haruslah memiliki rekening terlebih dulu di Pegadaian. Layaknya tabungan perbankan pada umumnya, Anda tentu diwajibkan melakukan setoran awal terlebih dulu baru kemudian setoran rutin yang bisa dimulai dengan dana Rp10 ribu.

Nah, nantinya uang-uang yang Anda setorkan itu bakal dikonversi langsung ke harga emas secara aktual. Barulah jika saldo Tabungan Emas itu mencapai ketentuan seperti misalnya sebesar harga emas per gram saat ini, Anda bisa menarik saldo tersebut dalam kepingan emas. Sangat menyenangkan, bukan? Tak heran kalau akhirnya produk Tabungan Emas ini dipilih oleh mereka yang ingin investasi emas tapi minim modal.

Dalam perkembangannya, bukan hanya Pegadaian yang menawarkan konsep Tabungan Emas ini, tetapi bahkan beberapa institusi perbankan sampai marketplace pula. Tak perlu ribet membeli emas-emas batangan murni yang berat itu, Anda tinggal menyetorkan sejumlah uang ke rekening Tabungan Emas, sebelum akhirnya dibayar langsung lewat berbagai metode. Bahkan Anda bisa melakukan ini semua lewat smartphone tanpa perlu keluar dari rumah.

Terdengar menguntungkan dan layak dipilih? Tentu saja. Namun memang skema Tabungan Emas yang bisa dimulai dengan modal Rp10 ribu ini butuh waktu untuk bisa memperoleh keuntungan. Apalagi kalau Anda ingin membandingkannya dengan membeli langsung emas murni 24K sebanyak satu gram, tentu bakal ada selisih keuntungan yang cukup besar. Tapi sebagai pemula dan mempertimbangkan keamanan finansial, Tabungan Emas sangat cocok bagi investor pemula.

3. Saham

Dan inilah produk investasi modal Rp10 ribu yang terakhir dan bisa dicoba untuk dibeli pada tahun 2022 ini, demi persiapan dana darurat.

Tunggu, benarkah kita bisa beli saham dengan harga Rp10 ribu?

Bukankah tiap lot (100 lembar) saham dijual dengan harga cukup mahal?

Tepat sekali. Tapi tahukah Anda kalau ada beberapa emiten di BEI (Bursa Efek Indonesia) yang menjual saham-saham mereka dengan harga di bawah Rp100 per lembar?

Nah, saham-saham dengan harga di bawah Rp100 per lembar ini kerap disebut sebagai small cap dan kadang dianggap sebagai saham gorengan. Apakah merugikan? Jika bicara perbandingannya dengan saham-saham big cap yang dijuluki blue chip, sudah pasti saham small cap ini tidak terlalu likuid. Namun kalau Anda mengincarkan untuk portfolio investasi bahkan trading, bisa mempertimbangkan.

Hanya saja kembali lagi kepada fakta bahwa saham merupakan produk investasi yang paling berisiko, sehingga jika Anda membeli saham-saham small cap, potensi kerugiannya sudah pasti cukup besar pula. Untuk itu pastikan kalau Anda benar-benar paham bagaimana cara memlih saham small cap yang paling menguntungkan lewat PER (Price to Earning Ratio) dan PBV (Price to Book Value). Jika kedua hal ini sudah Anda ketahui, Anda dapat meminimalisir kerugian.

Baca juga: 9 Daftar Deposito Terbaik dan Bunga Tertinggi Tahun 2021

Tips Investasi Modal Rp10 Ribu

tips investasi modal Rp10 ribu
via Merchant Union Bank

Bagaimana? Terbukti kan kalau masih ada banyak sekali produk-produk investasi modal Rp10 ribu yang dapat Anda pilih? Namun memang jika merujuk pada ulasan sebelumnya, produk investasi dengan modal terjangkau itu harus dipertimbangkan secara matang-matang. Entah mau reksadana, emas atau saham, pastikan Anda tahu untung dan ruginya sebelum memutuskan membeli. Termasuk yang masih galau? Beberapa tips berikut ini bisa Anda pertimbangkan:

Baca juga: Apa Arti Sukuk Ritel dan Bedanya dengan Obligasi Konvensional

  1. Langkah pertama agar investasi modal Rp10 ribu ini bisa memberikan cuan maksimal adalah pastikan Anda rajin menabung setiap waktu. Tentunya dengan modal yang sangat ringan ini, menyimpan uang Rp10 ribu dari penghasilan bulanan atau bonus yang diperoleh sangat mudah. Masih tidak disiplin? Maka siapkan wadah dan kumpulan recehan yang didapat hingga terkumpul Rp10 ribu, lalu langsung beli reksadana, saham atau menabung emas
  2. Manfaatkan betul smartphone yang dimiliki dengan memasang sejumlah aplikasi dari platform-platform online yang menyediakan pembelian reksadana atau saham murah. Termasuk juga marketplace yang menawarkan tabungan emas, sehingga Anda bisa mengaksesnya secara mudah
  3. Seperti yang disinggung sebelumnya bahwa dalam dunia inevstasi semakin besar modalnya maka keuntungannya juga makin besar pula. Untuk itulah perbaiki betul kondisi finansial diri termasuk dengan mempertimbangkan kerja sampingan menguntungkan, dengan begitu Anda bisa menambah modal investasi lagi dan akhirnya cuan lebih maksimal

Bagaimana? Sama sekali tidak sulit jika ingin memulai investasi modal Rp10 ribu, bukan? Untuk itulah bagi Anda yang masih termasuk investor pemula dan ingin merasakan keuntungan investasi, bisa mmepertimbangkan satu dari tiga produk investasi di atas. Tak perlu berharap untung besar dalam waktu singkat terlebih dulu, karena asal dilakukan dengan sepenuh hati serta disiplin, Anda tentu bisa untung besar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *