4 Dampak Positif Kemajuan Teknologi Komunikasi Bagi Bisnis

Bisnis613 Dilihat

Kehidupan manusia terus mengalami perubahan dan terjadi semakin cepat terkait teknologi komunikasi. Setidaknya 4 dampak positif teknologi komunikasi pada bisnis.

Perkembangan teknologi yang semakin modern membawa manusia untuk terus mengikuti perkembangan dan memanfaatkannya untuk kehidupan yang lebih baik.

Hal ini memberikan pengaruh yang besar terhadap pola kehidupan manusia dan berdampak pada aspek – aspek dalam kehidupan masyarakat baik ekonomi, sosial, budaya dan aspek lainnya.

Lingkungan suatu masyarakat biasanya telah melekat pada masyarakat tersebut dari waktu ke waktu pada setiap generasi.

Terjadinya perubahan pada lingkungan masyarakat tersebut biasanya terjadi karena adanya pengaruh yang besar yang diberikan pada lingkungan tersebut sehingga mampu memberi perubahan besar pada lingkungan tersebut.

Saat ini perubahan itu telah terjadi pada lingkungan masyarakat. Lingkungan masyarakat modern saat ini semakin banyak dan berkembang secara pesat. Perubahan tersebut dipengaruhi oleh banyak hal dan salah satu diantaranya adalah perkembangan teknologi yang juga berkembang secara pesat seiring dengan berkembangnya peradaban dunia.

Dengan pesatnya perkembangan teknologi saat ini menjadikan teknologi sebagai salah satu kebutuhan primer dalam lingkungan masyarakat yang sangat penting. Pemanfaatan teknologi saat ini semakin diunggulkan.

4 Dampak Positif  Teknologi Komunikasi Pada Bisnis

Baca juga :

Terdapat banyak sekali pemanfaatan teknologi dalam berbagai bidang baik dari skala kecil maupun skala besar. Semakin banyakya pemanfaatan masyarakat terhadap teknologi sehingga pembaruan tersebut juga semakin sering dilakukan. Salah satu bagian dari perkembangan teknologi adalah gadget.

Gadget merupakan perangkat teknologi yang canggih dan praktis. Kehadiran gadget ini memberi banyak keuntungan pada masyarakat dalam berbagai bidang misalnya ekonomi dan bisnis.

Terdapat beberapa keuntungan pada masyarakat terhadap bidang ekonomi dan bisnis yaitu :

1. Antara Konsumen dan produk semakin dekat

Dengan adanya gadget dalam lingkungan masyarakat, dapat memberi kebebasan kepada para konsumen atau pelanggan dalam memenuhi kebutuhan mereka tanpa harus mencarinya dari suatu tempat ke tempat lain.

Mudahnya menemukan kebutuhan yang diinginkan membuat ekonomi dan bisnis akan semakin berkembang. Promosi produk yang mudah melalui media sosial akan sangat terhubung dengan konsumen.

Konsumen akan dengan mudah mengetahui kabar terbaru dari produk yang dia inginkan, apalagi seperti produk gadget yang selalu mengeluarkan produk baru setiap tahun. Pasti akan lebih mudah dipantau melalui informasi dari internet.

4. Mudah untuk mempromosikan produk

Kecanggihan gadget saat ini yang dapat menyebarkan informasi secara luas dalam waktu yang cepat membuat orang yang lihai dalam melihat peluang mendapatkan celah untuk memanfaatkannya.

Informasi mengenai suatu produk dapat menyebar luas secara cepat dengan memanfaatkan berbagai fitur media sosial dan dengan begitu pemasaran produk akan semakin mudah.

Hampir semua media sosial kini menjadi media untuk mempromosikan produk, karena dari situlah si pembuat aplikasi mendapatkan keuntungan.

Apalagi dengan fitur iklan berbayar, akan menjangkau ribuan bahkan jutaan orang dalam satu menit saja. Betapa mudahnya memperkenalkan produk Anda di era digital saat ini.

3. Membuka lapangan kerja lebih besar

Untuk mengoperasikan gadget secara optimal pasti dibutuhkan orang – orang yang memiliki keahlian dibidang khusus tersebut.

Perusahaan dalam bidang produk atau jasa saat ini sudah memanfaatkan kecanggihan dari teknologi yang semkin berkembang.

Oleh karena itu tenaga ahli dalam bidang tersebut akan semakin banyak dibutuhkan. Mulai dari pekerjaan yang mudah seperti customer service sampai yang sulit selevel programmer. Semua bisnis membutuhkan mereka.

Selain itu bisnis yang menerapkan sistem teknologi informasi membutuhkan jaringan yang luas dan tersebar diberbagai wilayah sehingga membutuhkan banyak tenaga kerja agar produk atau jasa yang ditawarkan dapat sampai kepada konsumen dengan baik.

4. Waktu dan tempat yang fleksibel

Dampak perkembangan teknologi pada bisnis selanjutnya adalah sistem perdagangan secara online yang sedang berkembang secara pesat.

4 Dampak Positif  Teknologi Komunikasi Pada Bisnis

Menyebar semakin luas menjangkau berbagai wilayah hingga pelosok. Hal ini terjadi dikarenakan sistem perdagangan ini bekerja secara fleksibel tanpa harus terbatas oleh tempat.

Seorang produsen tidak lagi harus menyiapkan tempat untuk didatangi konsumen yang ingin membeli produknya. Konsumen yang berada jauh dari produsen pun dapat menikmati produk tersebut dengan mudah tanpa harus mendatangi produsen tersebut.

Keuntungan lain yang didapatkan, proses perdagangan ini dapat dilakukan pada waktu kapan saja tanpa harus menunggu jam – jam tertentu untuk melakukan transaksi. Jelas kemudahan ini semakin membuat semua orang tertarik untuk menggunakan sistem ini.

Dengan banyaknya keuntungan – keuntungan yang didapatkan dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi tersebut membuat minat masyarakat akan semakin bertambah dan memberi pengaruh yang besar terhadap pola kehidupan masyarakat.

Dengan kemudahan – kemudahan yang didapatkan tersebut membuat masyarakat tidak lagi bergantung pada perdagangan yang hanya dilakukan secara offline.

Karena perdagangan dengan sistem online semakin mudah dilakukan, walaupun begitu perdagangan secara offline tetap masih dilakukan oleh beberapa orang.

Hal ini menunjukkan pola kehidupan masyarakat yang tidak lagi sama. Dahulu sistem ini sangat jarang dilakukan, bahkan dapat dikataan tidak ada sistem seperti ini.

Namun saat ini perubahan tersebut berkembang secara pesat dan meninggalkan pola yang lama. Inilah realita yang harus dihadapi sebagai dampak perkembangan teknologi terhadap bisnis.

Selain itu, pemanfaatan dalam bidang lain juga banyak memberi perubahan terhadap pola kehidupan masyarakat. Beberapa contoh dapat ditemukan pada bidang sosial.

Manusia yang hakikatnya merupakan makhluk sosial pastilah membutuhkan komunikasi antara satu orang dan orang lainnya.

Dengan kecanggihan teknologi itulah yang menjadi inovasi dalam pembaruan sistem komunikasi. Saat ini, dengan setiap orang memegang gadget akan sangat memudahkan untuk dapat saling berkomunikasi tanpa adanya batasan ruang dan waktu. Setiap orang bebas untuk berkomunikasi dengan orang lain tanpa harus bertatap muka secara langsung.

Dahulu sistem komunikasi tidak seperti ini. Awalnya sistem komunikasi dilakukan melalui sistem surat menyurat sehingga membutuhkan waktu untuk komunikasi.

Setelah kemunculan teknologi, komunikasi lebih mudah dengan dapat melakukan panggilan kepada orang lain dengan melalui suara.

Namun saat ini seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih seseorang dapat melakukan panggilan dan bukan hanya melalui suara, namun juga dapat bertatap muka.

Hal tersebut jelas merupakan kecanggihan dari teknologi yang diberikan pada masyarakat. Dengan adanya sistem komunikasi tersebut setiap orang dapat tetap menjalin komunikassi dengan orang lain walau terpisah oleh jarak.

Dapat membuat orang di tempat yang satu dan tempat yang lain dapat saling mengenal dan bertukar informasi. Hal tersebut jelas menjadi semuah keuntungan terhadap kehidupan masyarakat di era yang semakin modern ini.