10 Cara Transfer Uang Biaya Gratis Tanpa ATM Tanpa Rekening 2022

Keuangan552 Dilihat

Bagaimana cara tranfer uang gratis, tanpa memiliki atm dan rekening? Ada 10 cara transfer uang biaya gratis tanpa ATM tanpa rekening 2022.

Transfer mentransfer uang sudah lumrah di lakukan oleh masyarakat saat ini. Belanja di online shop, menggaji karyawan, hingga mengganti uang teman saat makan siang bisa dilakukan dengan mudah lewat transfer ATM. Semuanya serba cashless dan cepat.

Kecanggihan teknologi keuangan ini tetap ada harganya terutama dalam urusan transfer mentransfer, yang mana biaya transfer antar bank di kenakan Rp. 6500/ transaksi.

Jika kita harus transfer uang ke bank yang sama atau antar bank sesekali saja mungkin tidak terlalu masalah. Tapi masalah datang ketika kita perlu mentransfer uang ke bank yang berbeda dengan frekuensi yang cukup sering, nah disini mungkin Anda perlu berfikir lagi.

Maka dari itu mungkin Anda bertanya-tanya, bagaimana cara melakukan transfer uang yang gratis tanpa ATM atau tanpa rekening? Tapi apakah mungkin ada fasilitas seperti itu?

Kalau kita hidup 20 tahunan yang lalu mungkin kita tidak akan menemukannya. Tapi di zaman digital saat ini, kita sudah punya yang namanya fasilitas e-money, e-wallet, atau e-pay.

Itu semua adalah salah satu teknologi keuanganyang sudah banyak dikenal dan digunakan saat ini serta seringkali menawarkan layanan transfer gratis. Baik itu dalam hal fee top-up ataupun kirim uangnya itu sendiri.

Mau tahu tentang layanan dan cara untuk menikmati fasilitas transfer gratis? Ini dia daftar payment gateway yang menyediakan fasilitas free transfer!

1. Tranfer uang dengan Dana

Cara yang pertama yakni dengan menggunakan aplikasi bernama DANA. Aplikasi adalah salah satu e-wallet lokal yang sudah di dirikan sejak 2018.

Dengan menggunakan aplikasi ini Anda bisa menyimpan saldo lalu mentransfernya ke rekening, bisa juga mengirimkan uang lewat nomor telepon atau chat.

DANA memfasilitasi penggunanya untuk melakukan transfer uang gratis sebanyak 10x kali ke rekening manapun (apapun banknya).

Untuk mendapatkan layanan tersebut Anda tentunya harus mendownload aplikasi DANA terlebih dahulu. Tenang saja, aplikasi ini suah available untuk pengguna android dan juga iphone.

Setelah itu Anda harus mendaftarkan diri untuk memiliki akun DANA Premium dengan mengikuti langkah-langkah registrasi yang ada.

Ketika registrasi sudah selesai, Anda hanya perlu mentransfer sejumlah ke akun DANA Anda dengan menekan menu “Top-up”, lalu pilih metode transfernya.

Sebagai tambahan informasi, bahwa biaya top up ini pun gratis namun Anda bisa mendapatkan fasilitas ini jika mentransfer minimal Rp. 50.000 dan maksimum Rp. 50.000.000

Setelah itu Anda tinggal mentransfer uang ke akun dana dengan metode yang Anda pilih. Nantinya jumlah uang Anda transfer akan langsung muncul di beranda. Tekan “Send” > “Send to Bank Account”.

Jika nomor rekening tujuan belum terdaftar maka Anda perlu memasukan nomor rekeningnya dulu dengan menekan “+ Send to Bank Account” > (isi data rekeningnya) > “Add New Bank”. Nomor rekening tujuan sudah tersimpan, sekarang Anda tinggal mengirimkan uang dengan mengulangi langkah menekan menu “Send”.

Baca juga : Panduan KUR BRI Terbaru 2021 (Bunga dan Syaratnya)

2. Flip

Selanjutnya ada aplikasi bernama Flip. Aplikasi ini juga merupakan aplikasi yang memfasilitasi transfer gratis untuk para usernya. Flip ini memang bukan bank, tapi sudah memiliki lisensi dari Bank Indonesia.

Agak berbeda dengan DANA, cara kerja Flip yang membuat kita bisa menikmati fasilitas free transfer adalah karena Flip mengadopsi sistem transfer antar bank yang sama. Jadi mudahnya Anda mengirimkan uang ke rekening Flip di bank yang sama.

Misalnya, Anda ingin mengirimkan uang ke ATM BNI. Maka Anda perlu mengisi saldo Flip terlebih dahulu. Setelah itu barulah Nomor Rekening Flip di BNI yang meneruskan saldo yang ingin Anda transfer ke nomor rekening tujuan BNI Anda.

Untuk transfer di bawah Rp. 500.000, caranya sangat mudah. Anda cukup daftar dengan e-mail dan masukan kode OTP yang di kirimkan lewat SMS ke nomor hp yang terdaftar.

Setelah itu Anda tinggal mengisi kolom identitas dan akun Flip Anda sudah siap. Namun batas transfer menggunakan Flip ini terbatas maksimal Rp. 5 juta saja, di atas itu maka akan di kenai biaya Rp. 2.500/ transaksi.

Selain itu, fasilitas transfer gratis ini baru bisa Anda lakukan dari dan ke 16 bank berikut ini :

  • BCA
  • BNI
  • BRI
  • Mandiri
  • CIMB Niaga
  • CIMB Niaga Syariah
  • BTPN
  • BTPN Wow
  • Jenius
  • BNI Syariah
  • Mandiri Syariah
  • Bank Muamalat
  • Permata Bank
  • Permata Bank Syariah
  • DBS
  • Digibank

3. neu

cara transfer gratis

Aplikasi layanan transfer uang gratis selanjutnya adalah neu. Neu adalah aplikasi keuangan milik PT Neu Inklusi Keuangan yang menyediakan fasilitas budgeting, dan transaksi kirim uang gratis dengan menggunakan menu neutransfer. Aplikasi ini sudah tersedia di google playstore dan juga apps store.

Anda bisa menikmati layanan ini untuk transfer uang ke bank BCA, Mandiri, BNI, BRI, Jenius, Digibank, dll. Caranya isi saldo ke nomor rekening neu dari bank yang sama.

Nantinya uang Anda akan di proses dengan kode unik. Lalu neu akan meneruskan uang yang Anda kirim ke nomor rekening tujuan.

4. OY! Indonesia

Fitur Tarik Tunai OY! Indonesia

Nah, ada lagi aplikasi transfer antar bank gratis yang mirip dengan Flip yakni OY! Indonesia. OY ini usianya memang lebih muda di banding Flip. Tapi OY bisa meng-cover kekurangan pesaingnya tersebut.

OY menawarkan gratis transfer uang hingga Rp. 100 juta per hari. Selain itu Anda juga sudah bisa melakukan transfer ke lebih dari 100 bank. Inilah yang menjadi keunggulan utama OY! Indonesia.

Untuk mendapatkan fasilitas ini, tentunya Anda perlu registrasi dan wajib juga melakukan verifikasi untuk berapun minimal uang yang akan di transfer.

Setelah itu, Anda bisa mentrasfer ke nomor Virtual Account yang mana nomor telepon Anda yang terdaftar di OY menjadi nomor rekening VA Anda. Selanjutnya barulah Anda bisa mengim uang ke nomor rekening tujuan.

5. Digibank

Sejak kemajuan teknologi digital mulai berkembang di Indonesia dengan pesatnya, bank-bank yang ada di Indonesiapun mulai beradaptasi dengan menghadirkan bank digital.

Salah satunya ada Digibank dari Bank DBS Indonesia yang ternyata juga menyediakan fasilitas transfer gratis.

Digibank mempunyai layanan gratis transfer untuk para nasabahnya berdasarkan saldo rata-rata perbulan minimal 1 juta.

Menariknya, jika sebelumnya ada batasan jumlah transfer, namun melalui Digibank tidak ada limit jumlah transfer dan batasan maksimum transaksi dalam sebulan. Yang penting saldo rata-rata bulanan Anda tetap di atas 1 juta.

Nah, bagaimana jika saldo rata-rata bulanan Anda di bawah 1 juta? Digibank juga memberikan diskon biaya transfer dari yang normalnya Rp. 6500 menjadi Rp. 3000 saja/ transaksi. Cukup murah ya?

6. Jenius

Anda pastinya sudah tidak Asing dengan Jenius. Mirip dengan Digibank, Jenius juga merupakan aplikasI mobile banking (digital banking) yang berasal dari BTPN dan menawarkan layanan transfer gratis. Biasnaya saat 2 bulan pertama Anda membuka rekening Jenius.

Setelah 2 bulan pertama, Jenius tetap akan memberikan fasilitas gratis transfer namun dengan sistem yang mirip dengan Digibank yakni berdasarkan rata-rata saldo bulanan.

Ini pun jika rata-rata saldo bulanan pada bulan sebelumnya tidak kurang dari 1 juta. Tapi jika tidak maka Anda tidak akan mendapatkan gratis transfer lagi.

Baca juga : Panduan Lengkap Daftar dan Aktivasi Akun Jenius Secara Mudah (Disertai Gambar)!

Untuk mendapatkan fasilitas gratis transfer setelah 2 bulan ini akan di berikan sebanyak 15 kali dan jika saldo Anda di atas 10 juta maka gratis transfer yang Anda dapatkan adalah sebanyak 25 kali dalam sebulan.

7. CIMB Niaga “On Account”

CIMB Niaga “On Account” adalah salah satu jenis tabungan dari CIMB Niaga yang menyediakan layanan gratis transfer. Saldo minimum mengendap dalam tabungan ini adalah Rp. 50.000.

Sama seperti Jenius dan Digibank, dengan CIMB Niagara “On Account” Anda bisa menikmati fasilitas gratis transfer antar bank sebanyak 20 kali ketika saldo rata-rata bulanan Anda minimal 1 juta. Setelah itu maka Anda tetap akan di kenakan biaya transfer regular sebesar Rp 6500/ transaksi.

8. PermataME

Sama dengan tabungan On Account, PermataME juga merupakan salah satu jenis tabungan yang berasal dari Permata Bank. Dengan tabungan ini Anda juga bisa melakukan gratis transfer via online loh!

Menariknya, tabungan ini juga tidak menghasuskan adanya saldo minimum ketika melakukan transfer uang. Tapi karena layanan gratis transfer ini hanya bisa di lakukan secara online saja yakni PermataNET atau aplikasi Permata Mobile X maka pastikan Anda memiliki salah satunya.

Hal lain yang perlu Anda perhatikan adalah soal biaya admin. Karena tabungan PermataME memberlakukan biaya admin sebesar Rp. 10.000/bulan.

9. Tabungan Bank Victoria

Di Indonesia ada yang namanya Bank Victoria. Bank ini sudah mulai beroperasi sejak tahun 1994 dan memiliki kantor pusat di Gedung Graha BIP Jalan Gatot Subroto Kav 23, Jakarta Selatan. Sementara kantor perwakilan cabangnya pun sudah ada di kota-kota besar di Indonesia.

Mungkin Anda tidak terlalu familiar, namun ternyata bank ini juga memberikan layanan gratis transfer antar bank. Untuk menggunakan fasilitas gratis trasnfer ini Anda harus memiliki salah satu produk tabungannya yakni Tabungan Victoria.

Layanan gratis transfer ini bisa Anda lakukan secara online baik menggunakan internet banking maupun mobile baning Bank Victoria.

10. Gopay

Terakhir, untuk melakukan transfer gratis Anda bisa menggunakan Gopay. Dompet digital milik Gojek ini juga memberikan layanan transfer gratis antar bank sebanyak 6 kali.

Caranya Anda tinggal top-up saldo gopay Anda lalu mengirimkan ke nomor rekening tujuan.

Baca juga : Cara Transfer Uang Lewat ATM BRI dengan Mudah

Namun berdasarkan berita terup-date , program ini di hentikan pada Maret 2020. Tenang saja, Anda tetap bisa mentransfer dengan biaya yang murah kok melalui Gopay.

Karena Gopay hanya mengenakan Rp. 2500/ transaksi. Ini jauh lebih murah di banding transfer lewat bank pada umumnya.

Baca juga : Cara Mendaftar Menjadi Rekan Usaha GO-PAY

Penutup

Itulah 10 cara transfer uang secara gratis tanpa ATM atau rekening. Bukan hanya cepat, kini berkat kemajuan teknologi bahkan kita bisa menikmati transfer uang secara gratis.

Kini Anda tidak perlu pusing soal biaya admin saat mentransfer. Tinggal pilih saja salah satu cara diatas yang Anda nilai paling cocok.

Setiap aplikasi memang memiliki syarat dan ketentuan yang berbeda. Bahkan ada pula yang mengenakan biaya. Namun menariknya, rata-rata biaya transfernya pun tidak sebesar biaya transfer regular.

Jadi 10 layanan transfer uang layak Anda pertimbangkan untuk kemudahan dan juga membantu menghemat biaya transfer antar bank yang perlu Anda lakukan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *